Gatot dan Eldin Dukung Forum Rektor Indonesia di USU

Jum'at, 16 Januari 2015 - 13:46 WIB
Gatot dan Eldin Dukung...
Gatot dan Eldin Dukung Forum Rektor Indonesia di USU
A A A
MEDAN - Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Gatot Pujo Nugroho; dan Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, mendukung penuh kegiatan tatap muka dan silaturahmi dalam Konvensi Kampus XI sekaligus temu tahunan Forum Rektor Indonesia (FRI) XVII yang akan diselenggarakan di Universitas Sumatera Utara (USU), 23-25 Januari 2015. Dukungan itu disampaikan keduanya dalam pertemuan terpisah dengan perwakilan USU, Wakil Rektor IV USU, Ningrum Natasya Sirait.

Gubernur Gatot Pujo Nugroho saat menerima kedatangan Ningrum di ruang kerjanya Kantor Gubernur, Jalan Diponegoro, Medan, Kamis (14/1), menuturkan, suatu kehormatan bagi Sumut kedatangan para petinggi perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Untuk itu, dia menyatakan dukungan dan berharap FRI akan menghasilkan keputusan yang bisa membawa kebaikan bagi rakyat ke depan.

Gubernur Sumut juga menilai tema yang akan diusung pada pelaksanaan FRI 2015 yakni “Menegakkan Kedaulatan Indonesia Sebagai Negara Kepulauan Menuju Negara Maritim yang Bermartabat” merupakan satu upaya meningkatkan kesejahteraan rakyat yang berada di wilayah pesisir. Apalagi Sumut memiliki potensi maritim khususnya kawasan Pantai Barat dan Timur. “Bahkan, dahulunya berdasarkan sejarah yang diketahui, kawasan Medan Labuhan merupakan bandar internasional yang menjadi tempat berlabuh kapalkapal dagang,” ungkapnya.

Dia menegaskan, Pemprov Sumut saat ini sedang berupaya mengembangkan kawasan Pantai Barat Dan Timur, khususnya dalam bidang perikanan dan kelautan. Seperti kawasan Pantai Timur yang banyak dilirik untuk lebih dimaksimalkan hasil kawasan perairan lautnya. Bahkan, banyak pihak yang menginginkan semacam pembangunan kawasan Pantai Timur Sumut dengan dukungan community development, sehingga ke depan potensi perairan kawasan itu dapat lebih tergali.

“Kami akan membantu penuh panitia FRI agar pelaksanaan kegiatan akbar itu nantinya berjalan lancar dan sukses, serta mampu menghasilkan keputusan yang dapat memberi pengaruh bagi kehidupan dan kesejahteraan rakyat,” ucapnya. Wakil Rektor IV USU, Ningrum Natasya Sirait, kepada gubernur Sumut menyatakan, FRI terbentuk pada 1998, dan setiap tahun melakukan pertemuan.

Di Indonesia ada lebih kurang 3.600 perguruan tinggi negeri dan swasta, serta acara itu direncanakan dihadiri kurang lebih 1.000 rektor. Untuk itulah diharapkan dukungan penuh Pemprov Sumut agar acara berjalan dengan sukses.

Sementara Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, dalam pertemuan dengan Wakil Rektor IV USU, Ningrum Natasya, Rabu (14/1) lalu di ruang kerjanya mengatakan, kehadiran 1.000 orang peserta di FRI nanti tentunya memberikan kontribusi bagi Kota Medan. Kota Medan memiliki nilai jual pada pengunjung. Sebab, selain pertemuan juga ada kunjungan wisata di sejumlah objek wisata. Wali kota pun meminta panitia dapat menunjukkan kuliner dan oleh-oleh khas Medan kepada undangan FRI. fakhrur rozi/ syukri amal
(bhr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0033 seconds (0.1#10.140)