Hari Terakhir Libur, Stasiun Bus Padat

Senin, 05 Januari 2015 - 11:40 WIB
Hari Terakhir Libur,...
Hari Terakhir Libur, Stasiun Bus Padat
A A A
PEMATANGSIANTAR - Sejumlah stasiun bus dan taksi antarkota maupun provinsi di Kota Pematangsiantar dipadati ribuan calon penumpang pada hari terakhir libur panjang Natal dan Tahun Baru 2015 sejak pagi, Minggu (4/1).

Sejumlah stasiun bus antarkota seperti stasiun bus Intra di Jalan Patimura dan stasiun taksi Paradep di Jalan Sutomo, serta dan Nice Taksi di Jalan Thamrin Pematangsiantar, dipadati calon penumpang yang akan berangkat ke sejumlah daerah. Mereka umumnya usai merayakan Natal dan Tahun Baru di kampung halaman.

Ratusan penumpang terpaksa menunggu selama berjam- jam untuk mendapatkan giliran diberangkatkan ke sejumlah kota tujuan, karena terbatasnya armada yang dikerahkan perusahaan angkutan.

Salah seorang calon penumpang Bus Intra, Edwin Pardamean, 45, mengatakan, sudah berada di stasiun sejak pukul 07.00 WIB, dan sudah membeli tiket namun belum juga diberangkatkan hingga pukul 08.30 WIB, karena masih menunggu bus yang datang dari Medan.

“Sudah sejak pukul 07.00 WIB saya menunggu di stasiun bus Intra, namun bus yang dari Medan belum datang juga, belum tahu jam berapa akan diberangkatkan,” ujar Edwin, warga Perumnas Mandala, Deliserdang.

Membludaknya arus balik Natal dan Tahun Baru 2015, dimanfaatkan para pemilik taksi gelap atau mobil pribadi pelat hitam untuk mencari penumpang dari Pematangsiantar menuju Kota Medan dan Tebingtinggi.

Sementara itu, Kapolres Simalungun AKBP Andi S Taufik melalui Kasubbag Humas AKP M Aritonang mengatakan, meningkatkan pengamanan jalur lalu lintas di sejumlah ruas jalan yang menjadi lintasan arus balik Tahun Baru di jalan-jalan provinsi dan nasional seperti ruas jalan Pematangsiantar-Parapat, Pematangsiantar-Perdagangan, dan Pematangsiantar- Medan.

“Diperkirakan jalur lalu lintas di ruas jalan yang menjadi lintasan arus balik akan semakin padat sampai H+7 Tahun Baru. Jadi, pengamanannya semakin kita tingkatkan untuk menghindari kecelakaan lalu lintas dan kemacetan, khususnya di jalan provinsi dan nasional,” ujar Andi.

Ricky Hutapea
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8584 seconds (0.1#10.140)