Besok Penyelam Cari Badan Pesawat AirAsia & Black Box

Selasa, 30 Desember 2014 - 20:32 WIB
Besok Penyelam Cari...
Besok Penyelam Cari Badan Pesawat AirAsia & Black Box
A A A
JAKARTA - Setelah mengidentifikasi serpihan-serpihan pesawat yang tercecer di 105 mil laut dari Pangkalan Bun, mulai besok Badan SAR Nasional (Basarnas) akan mengirimkan penyelam untuk mencari badan pesawat.

"Kapal saya berangkatkan malam ini dengan tujuan mencari pesawat. Diharapkan besok siang mereka sampai lokasi," kata Kepala Basarnas Bambang Soelistyo dalam konferensi pers di Kantor Basarnas, Kemayoran, Jakarta, Selasa (30/12/2014).

Kapal ini, selain bertugas untuk melakukan evakuasi juga untuk mencari pesawat. Menurut Soelistyo, di area 5, lokasi yang diduga pesawat AirAsia berada memiliki kedalaman 25-30 meter.

Kedalaman tersebut masih mampu dijangkau para penyelam. "Penyelam dimungkinkan untuk mengevakuasi bodi pesawat," tutur Soelistyo.

Para penyelam juga bertugas untuk mengamankan kotak hitam atau black box pesawat. "Black box itu mengharuskan perlakuan khusus. Satuan saya tidak boleh mengangkat, tidak boleh merusak. Cukup menemukan dan mengamankan, ada perlakuan khusus dan itu (wewenang) KNKT," ujarnya lagi.

Selain penyelaman, proses pencarian untuk mengetahui fisik pesawat juga dilakukan oleh kapal yang difasilitasi sonar dan kapal asosiasi survei.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3903 seconds (0.1#10.140)