80 Kendaraan Ditilang dalam Satu Jam

Kamis, 27 November 2014 - 12:20 WIB
80 Kendaraan Ditilang...
80 Kendaraan Ditilang dalam Satu Jam
A A A
KUNINGAN - Jajaran Polres Kuningan mengawali giat Operasi Zebra Lodaya 2014 di ruas jalan raya Cirebon-Kuningan, Desa Colwa, Kecamatan Kramatmulya, kemarin. Hasilnya sekitar 80 kendaraan jenis sepeda motor dan tiga unit mobil mewah ditilang.

Berdasarkan pantauan, razia kendaraan tersebut dilaksanakan hanya sekitar satu jam yaitu sejak pukul 14.30 hing ga 15.30 WIB. Razia melibatkan seluruh satuan Polres Kuningan seperti satlantas, sabhara, narkoba, intel hingga reskrim serta petugas dari dinas perhubungan (dishub) dan Denpom Kuningan. Dalam razia itu, petugas meminta seluruh kendaraan yang melintas untuk masuk areal parkir rumah makan Lembah Ciremai untuk menjalani pemeriksaan surat-surat dan kelengkapan kendaraan oleh petugas lain yang telah bersiaga.

Bagi kendaraan umum di periksa oleh polisi, sedangkan kendaraan angkutan umum dan barang diperiksa petugas dishub dan untuk kendaraan TNI serta setiap kendaraan yang memiliki stiker berlogo TNI diperiksa oleh anggota Denpom Kuningan. Terlihat banyak kendaraan, terutama motor yang harus tertahan karena dianggap melanggar seperti tidak dilengkapi STNK, SIM hingga menggunakan knalpot bising.

Selain itu banyak pula kendaraan yang harus menjalani pe meriksaan petugas denpom karena terdapat stiker berlogo TNI di pelat nomor kendaraan dan meminta pemiliknya untuk mencabut sendiri. Setiap kendaraan yang di anggap bermasalah kemudian diminta untuk menepi dan menghampiri petugas pencatatan tilang yang berada terpisah. Bagi yang tidak bisa menunjuk kan STNK atau SIM akan mendapat surat tilang untuk menjalani sidang di Pengadilan Negeri Kuningan pada 10 Desember mendatang.

Sedangkan bagi pemilik kendaraan yang tidak bisa menunjukkan keduanya atau menggunakan knalpot bising untuk sementara ditahan ang gota polisi untuk diproses lebih lanjut. “Jumlah kendaraan yang kena tilang sebanyak 80 unit motor dan tiga mobil. Sebanyak 20 motor di antaranya kami tahan karena pengendaranya tidak dapat menunjukkan STNK maupun SIM dan ada pula karena menggunakan knalpot bising,” ujar Kasat Lantas Polres Kuningan AKP Iwan Setiawan yang memimpin operasi tersebut didampingi Kanit Turjawali Ipda Sutarja.

Dijelaskan Iwan, operasi Zebra Lodaya 2014 tersebut akan di laksanakan selama dua minggu hingga tanggal 9 Desember mendatang. Operasi tersebut merupakan upaya cipta kondisi menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Operasi ini akan kami gelar setiap hari selama dua minggu, namun lokasinya berpindah-pindah. Targetnya tidak hanya terkait pelanggaran lalu lintas, namun juga terhadap kemungkinan pelanggaran kriminal seperti kepemilikan senjata api dan tajam hingga narkoba, namun untuk hari pertama ini nihil,” ujar Iwan.

Mohamad Taufik
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9545 seconds (0.1#10.140)