Pemkot Bandung Luncurkan Bus Sekolah Gratis
A
A
A
BANDUNG - Pemkot Bandung meluncurkan 10 bus sekolah gratis di Balai Kota Bandung, Selasa (7/10/2014). Bus-bus itu akan beroperasi pada rute Antapani-Ledeng dan Dago-Leuwipanjang. Para pelajar tinggal menunjukkan kartu identitas siswa agar bisa naik bus itu secara gratis.
Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil (RK), menyatakan, saat ini memang baru ada 10 bus baru yang diluncurkan. Dia berharap ke depan makin banyak bus gratis yang siap mengantarkan siswa ke sekolah.
"Cita-cita punya 100, tapi baru kesampaian 10," ujar RK. Dia meminta bus itu benar-benar dimanfaatkan untuk pergi sekolah. Bagi siswa yang selama ini diantar orangtuanya diimbau beralih menggunakan bus sekolah.
"Selama ini 20% siswa menggunakan kendaraan umum, sisanya 80% pakai kendaraan pribadi. Nah mudah-mudahan nanti terbalik," ucapnya.
Sekretaris Dishub Kota Bandung, Enjang Mulyana, menyatakan keberadaan bus sekolah gratis itu diharapkan jadi salah satu solusi masalah transportasi di Kota Bandung. "Bus-bus ini melintasi daerah-daerah yang banyak sekolahnya," jelas Enjang.
Bus tersebut mampu mengangkut total 60 penumpang. Setiap hari, beroperasi tiga kali dengan waktu operasional pukul 05.00-08.00 WIB, 11.00-14.00 WIB, dan 16.00-19.00 WIB.
Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil (RK), menyatakan, saat ini memang baru ada 10 bus baru yang diluncurkan. Dia berharap ke depan makin banyak bus gratis yang siap mengantarkan siswa ke sekolah.
"Cita-cita punya 100, tapi baru kesampaian 10," ujar RK. Dia meminta bus itu benar-benar dimanfaatkan untuk pergi sekolah. Bagi siswa yang selama ini diantar orangtuanya diimbau beralih menggunakan bus sekolah.
"Selama ini 20% siswa menggunakan kendaraan umum, sisanya 80% pakai kendaraan pribadi. Nah mudah-mudahan nanti terbalik," ucapnya.
Sekretaris Dishub Kota Bandung, Enjang Mulyana, menyatakan keberadaan bus sekolah gratis itu diharapkan jadi salah satu solusi masalah transportasi di Kota Bandung. "Bus-bus ini melintasi daerah-daerah yang banyak sekolahnya," jelas Enjang.
Bus tersebut mampu mengangkut total 60 penumpang. Setiap hari, beroperasi tiga kali dengan waktu operasional pukul 05.00-08.00 WIB, 11.00-14.00 WIB, dan 16.00-19.00 WIB.
(lis)