Toko CCTV Dibobol Maling

Sabtu, 04 Oktober 2014 - 07:00 WIB
Toko CCTV Dibobol Maling
Toko CCTV Dibobol Maling
A A A
YOGYAKARTA - Rasa menyesal dialami Daryanto (54) pemilik toko kamera CCTVJogja.com. Baru dua pekan membuka toko barunya tersebut, barang dagangannya berupa laptop dan kamera closed circuit television (CCTV) ludes digasak maling.

Perasaan menyesal dirasakan warga Umbulharjo itu karena tidak memasang kamera CCTV meskipun dia sendiri menjual peralatan CCTV.

Informasi yan berhasil dihimpun menyebutkan, peristiwa tersebut pertama kali diketahui Daryanto pada Kamis 2 Oktober 2014.

Saat itu dia hendak membuka tokonya yang berada di Jalan Sisingamaraja, Mergangsan, Yogyakarta.

Namun dia mendapati kondisi pintu depan sudah terbuka dan rusak bekas congkelan. Gembok yang sebelumnya terpasang juga sudah terlepas.

"Korban kemudian masuk untuk mengecek kondisi dalam toko. Isinya sudah berantakan, barang dagangan laptop dan peralatan CCTV sudah raib," kata Kapolsekta Mergangsan Kompil A Sofingi saat ditemui wartawan di Mapolsek Mergangsan, Jumat (3/10/2014).

Lokasi kejadian berada sekitar 300 meter dari Mapolsek Mergangsan. Namun peristiwa tersebut tidak diketahui sama sekali oleh warga sekitar. Diduga pelaku beraksi malam hari hingga dinihari saat kondisi sekitar sudah sepi.

"Hasil olah TKP menyimpulkan pelaku diduga kuat masuk ke dalam toko dengan merusak kunci pintu depan," jelas Sofingi.Polisi belum bisa memastikan berapa pelaku yang membobol toko tersebut.

Sofingi juga terheran-heran kenapa toko yang menjual peralatan kamera CCTV namun tidak memasangnya sendiri di tokonya. "Tapi kami tetap yakin pelaku bisa segera terungkap," tandasnya.

Korban Daryanto mengakui atas peristiwa tersebut dirinya mengalami kerugian sekitar Rp30 juta. "Saya belum memasang CCTV karena toko baru buka dua pekan ini," ujarnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5355 seconds (0.1#10.140)