Gali Kolam, Warga Temukan Batu Pintu Masuk Candi

Jum'at, 19 September 2014 - 14:37 WIB
Gali Kolam, Warga Temukan...
Gali Kolam, Warga Temukan Batu Pintu Masuk Candi
A A A
SLEMAN - Batu relief berbentuk persegi panjang yang merupakan hiasan ambang pintu candi atau biasa disebut Kala, ditemukan warga saat melakukan penggalian kolam ikan di Dusun Pulerejo, RT4/2, Bokoharjo, Prambanan.

Setelah dilaporkan ke Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Yogyakarta, tadi siang, petugas langsung melakukan proses eskavasi. Batu itu pertama ditemukan oleh Untoro (33), pada Rabu 17 September 2014.

Saat penggalian, cangkul yang dia ayunkan ke tanah mengenai batu. "Waktu itu sudah pukul tiga sore, saya kira itu batunya kecil, saya congkel kok cangkulnya sampai patah, ternyata batunya gede," katanya, ditemui di lokasi, Jumat (19/9/2014).

Rencana memperdalam kolam itu pun, menurut Untoro, dilakukan karena sebelumnya ikan jenis bawal yang ada di kolam sepanjang tiga puluh meter itu mati. Padahal ada tiga kwintal ikan jenis bawal yang semuanya sudah siap dipanen.

Dia yang mengira ikannya mati karena pengaruh kolam yang sudah dangkal pun lantas memiliki rencana memperdalam kolam itu. "Begitu menemukan, Kamis pagi kemarin baru saya laporkan ke Purbakala," ungkapnya.

Karena lokasi temuan berada di pinggir kali, proses pengangkatan ke lokasi yang datar pun harus dilakukan oleh banyak orang dengan menggunakan balok kayu. Proses eskavasi dilakukan sejak pukul 09.00 WIB.

Rencananya, batu relief itu akan dibawa ke Prambanan untuk dilakukan penelitian. Hingga kini, proses eskavasi masih terus dilakukan petugas di lapangan.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1151 seconds (0.1#10.140)