Spanduk Gubernur Riau Cabul Beredar di Pekanbaru

Rabu, 03 September 2014 - 14:16 WIB
Spanduk Gubernur Riau Cabul Beredar di Pekanbaru
Spanduk Gubernur Riau Cabul Beredar di Pekanbaru
A A A
PEKANBARU - Berita pelecehan seksual yang diduga dilakukan Gubernur Riau Annas Maamun mendapatkan reaksi. Hari ini, sejumlah spanduk bertuliskan kecaman dan makian terhadap Ketua DPD I Partai Golkar Riau itu tersebar di Pekanbaru.

Spanduk berukuran panjang empat meter dengan lebar satu meter ini terpajang di sejumlah ruas jalan, dan sebagain besar letaknya di jembatan layang dan jembatan penyebarangan.

Spanduk itu paling banyak di pajang di jalan Jendral Sudirman, Harapan Raya, Tuanku Tambusai, Arengka II, HM Subrantas.

Spanduk itu bertuliskan 'Riau darurat cabul', 'Kami malu punya Gubernur Riau (Gubri) tukang cabul'. Kemudian ada juga tulisan 'Bebaskan Riau dari Gubri tukang cabul'. Tulisan kecaman berasal dari Wariah (Warga Riau Peduli Marwah)

Banyak spanduk yang bertebaran menjadi perhatian pengguna jalan. "Kita malu jika sampai berita Gubernur kita terlibat pelecehan seksual benar. Di mana marwah Riau," kata Annisa Nabila, pengguna jalan, Rabu (3/9/2014).

Gubernur Riau sebelumnya dilaporkan ke polisi oleh seorang wanita berinisial WW (39). Putri tokoh Riau ini mengaku dipaksa memegang alat vital Gubernur berusia 75 tahun.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6675 seconds (0.1#10.140)
pixels