Besok, Habibie Resmikan Pembangunan IT di Parepare

Rabu, 27 Agustus 2014 - 16:39 WIB
Besok, Habibie Resmikan...
Besok, Habibie Resmikan Pembangunan IT di Parepare
A A A
MAKASSAR - Satu lagi perguruan tinggi akan hadir di Sulsel. Yaitu Institut Teknologi (IT) BJ Habibi yang rencananya akan didirikan di Kota Parepare. Jika tidak ada aral melintang, BJ Habibie sendiri yang akan meresmikan pembangunan itu besok.

Presiden RI ketiga itu sudah tiba di Makassar, sejak hari ini. Plt Sekprov Sulsel Abdul Latief mengatakan, kehadiran BJ Habibie ke Parepare untuk meresmikan pembangunan IT BJ Habibie.

Pembangunan kampus IT BJ Habibie dilakukan sebagai apresiasi Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare kepada BJ Habibie yang menjadi satu-satunya putra daerah Kota Parepare yang pernah menjadi Presiden RI.

"Agenda utama Pak Habibie adalah mencanangkan pembangunan IT di Parepare" ujar Latief, usai menjemput BJ Habibie di Bandara Sultan Hasanuddin, Rabu (27/8/2014).

Latief yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Bina Marga Sulsel ini, pembangunan IT BJ Habibie di Parepare, berasal dari dana yayasan milik BJ Habibie.

Selain akan meresmikan pembangunan IT BJ Habibie, kedatangan mantan Menteri Riset dan Teknologi itu untuk mengenang semasa kecilnya dulu. Agenda lainnya akan menjadi pemateri pada acara salah satu televisi nasional di Unhas.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel Abdullah Djabbar mengatakan, pembangunan IT BJ Habibie tidak menggunakan anggaran pemerintah, tetapi menggunakan dana yayasan yang dimiliki oleh BJ Habibie.

"Itu anggaran pembangunan dari yayasan yang dimiliki Pak Habibie. Tidak ada dari APBD, tapi kemungkinan pembangunannya akan dibantu dari APBN," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1295 seconds (0.1#10.24)