Pentolan Kotikam ditembak dari jarak dekat

Jum'at, 02 Mei 2014 - 19:39 WIB
Pentolan Kotikam ditembak...
Pentolan Kotikam ditembak dari jarak dekat
A A A
Sindonews.com - Aksi penembakan yang dilakukan terhadap salah satu pentolan LSM Kotikam (Komando Inti Keamanan) Yogyakarta Harun Al Rasyid ternyata dilakukan dalam jarak dekat.

Kasubdit I Kamneg Ditreskrimum Polda DIY AKBP Djuhandani Rahardjo Puro menjelaskan, saat kejadian di dalam mobil ada dua orang, salah satunya korban dengan posisi di belakang stir.

Penembakan itu terjadi dalam jarak dekat sekitar dua sampai tiga meter dengan posisi tembak dari samping dan belakang.

"Korban tertembak di bagian punggung, menurut dokter ada satu proyektil (mengenai korban)," katanya usai mendampingi Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polri dalam melakukan pemeriksaan lokasi kejadian, Jumat (2/5/2014).

Tim Labfor Polri, kata dia, telah mengambil sampel darah yang berada di tanah bagian kanan mobil.

Menurut Djuhandani, olah TKP yang dilakukan Tim Labfor itu untuk melihat sejauh mana kejadian penembakan yang terjadi, termasuk pula untuk membandingkannya dengan hasil pemeriksaan para saksi yang dilakukan penyidik.

"Motif maupun pelaku belum diketahui, sementara ini proses penyelidikan masih berjalan, korban juga belum bisa diperiksa," ungkapnya.

Pantauan di lokasi, terdapat dua lubang bekas peluru di bagian kaca belakang dan pintu belakang bagian samping kanan mobil Daihatsu Xenia AB 1645 TA warna hitam yang dibawa korban.

Diketahui arah tembakan pada lubang pintu kanan berasal dari samping belakang dengan arah sopir. Kemudian dari pengecekan lubang pada kaca belakang diketahui tembakan menembus dua jok bagian tengah kanan dan jok kursi sopir.

Penembakan itu terjadi pada Kamis malam 1 Mei 2014, sekira pukul 23.30 WIB. Waktu itu korban bersama seorang teman wanita datang ke lokasi dengan mobil.

Setelah memarkirkan mobil, keduanya tidak langsung turun. Saat itu pula, dari keterangan saksi ada dua orang yang datang ke lokasi dan menuju pintu masuk.

Sekira 15 menit kemudian ada satu orang pelaku lewat lorong sebelah utara kafe dan menuju mobil korban.

Pelaku melakukan penembakan sebanyak dua kali ke arah pintu samping kanan dan kaca belakang. Setelah kejadian itu, pelaku pun langsung melarikan diri.

Dari pemeriksaan di TKP ditemukan dua longsong peluru baru dan satu selongsong lama. Belum diketahui, pelaku datang menggunakan mobil maupun motor. Kasus itu pun dalam penanganan Polres Sleman dengan backup dari Polda DIY.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1256 seconds (0.1#10.140)