Perampok bersenjata gondol 300 gram emas di Dumai
A
A
A
Sindonews.com - Perampokan bersenjata menyasar ke toko emas, di Kota Dumai, Riau. Dalam aksinya, para pelaku berhasil menggondol 300 gram emas. Salah seorang pelaku juga sempat menembakkan pistolnya. Beruntung tembakkan itu tidak mengenai pemilik toko.
"Aksi perampokan itu terjadi sekira pukul 11.00 WIB, di Jalan Tunas, No.180, Dumai. Perampok sempat menembak pemilik toko emas bernama M Zaher (57), namun tidak kena," ujar Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo, kepada wartawan, Selasa (11/2/2014).
Berdasarkan hasil pemeriksaan sejumlah saksi, pelaku berjumlah dua orang. Mereka datang ke lokasi dengan menggunakan sepeda motor jenis Suzuki Satria.
"Begitu sampai ke lokasi, pelaku langsung memecahkan etalase emas milik korban. Kemudian pelaku menjarah isinya. Korban sempat melawan dengan melemparkan piring ke pelaku dibalas pelaku dengan tembakan, tapi tidak kena," terangnya.
Setelah itu, pelaku langsung melarikan diri dengan mengambil hasil rampokan emas tersebut. "Kita langsung membentuk tim khusus untuk mengejar pelaku," jelasnya.
Pada pertengahan Januari 2014 lalu, perampok toko emas juga beraksi di Dumai. Komplotan itu berhasil menjarah tiga kilogram emas. Hingga kini, para pelaku masih belum tertangkap.
"Aksi perampokan itu terjadi sekira pukul 11.00 WIB, di Jalan Tunas, No.180, Dumai. Perampok sempat menembak pemilik toko emas bernama M Zaher (57), namun tidak kena," ujar Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo, kepada wartawan, Selasa (11/2/2014).
Berdasarkan hasil pemeriksaan sejumlah saksi, pelaku berjumlah dua orang. Mereka datang ke lokasi dengan menggunakan sepeda motor jenis Suzuki Satria.
"Begitu sampai ke lokasi, pelaku langsung memecahkan etalase emas milik korban. Kemudian pelaku menjarah isinya. Korban sempat melawan dengan melemparkan piring ke pelaku dibalas pelaku dengan tembakan, tapi tidak kena," terangnya.
Setelah itu, pelaku langsung melarikan diri dengan mengambil hasil rampokan emas tersebut. "Kita langsung membentuk tim khusus untuk mengejar pelaku," jelasnya.
Pada pertengahan Januari 2014 lalu, perampok toko emas juga beraksi di Dumai. Komplotan itu berhasil menjarah tiga kilogram emas. Hingga kini, para pelaku masih belum tertangkap.
(san)