BPBD hitung kerugian longsor di Jombang

Selasa, 28 Januari 2014 - 14:23 WIB
BPBD hitung kerugian longsor di Jombang
BPBD hitung kerugian longsor di Jombang
A A A
Sindonews.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur (Jatim) melakukan pendampingan di lokasi tanah longsor yang terletak di Dusun Kopen, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang.

Menurut Kepala BPBD Jawa Timur Sudarmawan, pihaknya saat ini masih fokus melakukan proses evakuasi. Selain itu, pihaknya juga masih melakukan inventarisir kerugian akibat bencana tanah longsor yang menimbun 16 warga dan empat rumah tersebut.

"Kami bersama BPBD Jombang sedang melakukan assessment (penaksiran). Sementara untuk tanggap darurat sudah disiapkan," kata Sudarmawan di lokasi, Selasa (27/1/2014).

Beberapa langkah di antaranya, menyiapkan sarana dan pra sarana termasuk makanan siap saji. Selain alat berat, juga akan didatangkan pompa untuk membantuk proses evakuasi.

"Termasuk nanti pertimbangan relokasi warga di sekitar lokasi. Kami masih menunggu pertimbangan dari PVMBG," tandasnya.

Sementara itu, sudah tujuh korban yang berhasil dievakuasi dari timbunan longsor. Artinya, hingga kini masih ada delapan korban yang masih tertimbun di dalam longsoran.

Baca:
Masjid Al Huda jadi lokasi penampungan jenazah
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7096 seconds (0.1#10.140)