Polda & Dishub Jatim olah TKP kecelakaan Sumber Kencono

Jum'at, 27 Desember 2013 - 18:03 WIB
Polda & Dishub Jatim...
Polda & Dishub Jatim olah TKP kecelakaan Sumber Kencono
A A A
Sindonews.com - Tim Gabungan Polda dan Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan yang berujung pembakaran Bus Sugeng Rahayu di Desa Perak, Jombang, Jawa Timur.

Dalam kecelakaan itu Bus Sugeng Rahayu menabrak seorang ibu dan dua anaknya. Olah TKP perlu dilakukan untuk mengetahui arah bus Sugeng Rahayu dan sepeda motor korban yang terlibat dalam kejadian tragis itu. Selain itu petugas juga meminta keterangan dari sejumlah warga yang tinggal tak jauh dari lokasi kejadian.

Kasi Keselamatan Lalu Lintas Dishub Jatim Moh Chisjgil mengatakan, dari olah TKP diketahui kecelakaan itu terjadi karena Bus Sugeng Rahayu memaksakan diri menyalib kendaraan lain yang ada di depannya. Padahal, situasi dan antrean kendaan di depannya cukup padat.

"Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan ada motor korban yang jatuh setelah disenggol motor lain, karena jaraknya sudah sangat dekat Bus Sugeng Rahayu ini langsung menabrak mereka," jelasnya, Jumat (27/12/2013).

Meski korban diketahui jatuh lebih dulu di badan jalan, tapi petugas memastikan pengemudi Bus Sugeng Rahayu bersalah karena masuk ke jalur berlawanan saat situasi jalur itu padat.

Mengenai desakan warga agar trayek Bus Sugeng Rahayu dicabut, manurut Chisjqil masih dalam kajian.
"Dishub Jatim akan melakukan evaluasi tuntutan warga agar trayek bus Sugeng Rahayu dicabut," tukasnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6690 seconds (0.1#10.140)