Sakit tidak kunjung sembuh, Agus melompat ke sungai

Jum'at, 27 Desember 2013 - 17:11 WIB
Sakit tidak kunjung sembuh, Agus melompat ke sungai
Sakit tidak kunjung sembuh, Agus melompat ke sungai
A A A
Sindonews.com - Diduga karena mengalami depresi akibat sakit yang tak kunjung sembuah, seorang pria di Solo, Jawa Tengah, nekad mengakhiri hidupnya dengan meloncat ke Sungai Bengawan Solo. Pria malang ini meninggalkan surat wasiat yang ditaruh dalam tas dan uang tunai Rp3 juta.

Pria yang diketahui bernama Agus Handoyo ini diketahui berasal dari Desa Ngringo Jaten, Karanganyar. Dia ditemukan Tim SAR, pada Jumat 27 Desember 2013 pagi, sekira pukul 10.00 WIB.

Saat ditemukan, Agus tidak membawa apa-apa. Namun tim menemukan tas ransel dan sebuah sepeda motor Yamaha Jupiter biru silver berpelat nomor AD 2672 SP di tepi sungai yang diduga miliknya. Motor tersebut ditemukan sekira 500 meter dari penemuan jasad Agus.

Di dalam tas ransel tersebut, Agus meninggalkan uang tunai Rp3 juta, dan buku tabungan yang bersaldo Rp14 juta, serta secarik surat wasiat yang berisi permintaan maaf kepada keluarga dan teman-temannya.

Dugaan sementara, Agus bunuh diri. Sebab dalam surat wasiat yang ditemukan di dalam ransel tersebut, berisi pesan terakhirnya. Agus menulis permintaan maaf kepada rekan-rekan kerjanya. Dia diketahui bunuh diri dengan cara melompat ke Sungai Bengawan Solo.

Menurut Rusdianto, Ketua Tim SAR, korban berada di dalam air sekitar 20 jam. Korban diemukan menyangkut di ranting pohon di dalam air.

Sementara itu, Kapolsek Grogol AKP Apin Sunu S menjelaskan, atas permintaan keluarga jasad korban tidak di autopsi. Karena, keluarga sudah mengetahui keadaan Agus.

Berdasarkan keterangan warga setempat, korban sudah berada di tepi sungai tersebut sejak Kamis 26 Desember 2013. Namun warga tidak curiga, karena lokasi tersebut biasa digunakan untuk memancing.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2090 seconds (0.1#10.140)
pixels