Ibu hamil korban pemukulan Chalik Suang ketakutan

Jum'at, 11 Oktober 2013 - 11:15 WIB
Ibu hamil korban pemukulan Chalik Suang ketakutan
Ibu hamil korban pemukulan Chalik Suang ketakutan
A A A
Sindonews.com - Korban pemukulan yang dilakukan oleh anggota dewan dari Partai Gerindra Chalik Suang, kini mengaku takut pulang kerumahnya. Lantaran sering didatangi orang tak dikenal pasca pemukulan tersebut.

Tidak hanya itu, korban yang sedang hamil itu, kini ikut menjadi tersangka dalam peristiwa tersebut. Rumah Mega Violetta yang terletak di perumahan metropolitan Tanjung Bunga, Makassar, kini tampak sepi.

Rumah Mega dibiarkan tak terawat dan tak lagi ditinggali selama beberapa waktu. Mega yang juga sedang hamil tiga bulan ini mengaku tak berani pulang kerumahnya, lantaran masih trauma setelah kejadian yang membuat wajahnya babak belur tersebut.

Apalagi rumahnya sering didatangi sejumlah orang yang mencari dirinya dan suaminya. Ironisnya, meski mega babak belur setelah dihajar oleh sang anggota dewan, dia malah ikut ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.

Meski Chalik Suang telah ditetapkan menjadi tersangka, namun pihak kepolisian belum menahan dirinya. Pihak kepolisian dari Polsek Tamalate juga enggan memberikan komentar.

Chalik Suang adalah anggota DPRD Provinsi Sulsel Komisi D dari Partai Gerindra. Dirinya kembali mencalonkan diri sebagai anggota legislatif pada pemilu mendatang.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5329 seconds (0.1#10.140)