Ini dia alasan Adit tembak mobil travel
A
A
A
Sindonews.com - Diduga karena emosi tidak bisa menyalip dan mendahului mobil travel Joglosemar, Aditya Khatib Wicaksono (26), bertindak nekat. Dia menembak sopir mobil travel, tepat di depan kacanya. Beruntung, tembakan senjata itu tidak mengenai kepala korban.
Kapolres Boyolali AKBP Budi Haryanto mengatakan, pelaku merupakan pegawai honorer Pemda Bekasi. Saat diperiksa, Aditya mengaku emosional, karena mobilnya berulangkali didahului oleh korban.
"Kini pelaku mengalami stres dan pinsan jika dijenguk keluarga atau orang lain. Dia belum pernah berurusan dengan polisi," kata Budi, kepada wartawan, Selasa (6/8/2013).
Ditambahkan dia, senjata yang digunakan pelaku untuk menembak kaca mobil korban adalah jenis airsoftgun. Senjata itu tidak berbahaya. Namun bisa berakibat fatal jika salah digunakan.
Sebelumnya diberitakan, Polres Boyolali, Jawa Tengah, berhasil menangkap pelaku penembakan mobil travel Joglosemar. Setelah tertangkap, pelaku mengalami stres, kemudian dirawat di Balai Pengobatan Bhayangkara Boyolali.
"Pelaku mengaku akan mudik ke Wonogiri bersama tiga anggota keluarganya," terangnya.
Kapolres Boyolali AKBP Budi Haryanto mengatakan, pelaku merupakan pegawai honorer Pemda Bekasi. Saat diperiksa, Aditya mengaku emosional, karena mobilnya berulangkali didahului oleh korban.
"Kini pelaku mengalami stres dan pinsan jika dijenguk keluarga atau orang lain. Dia belum pernah berurusan dengan polisi," kata Budi, kepada wartawan, Selasa (6/8/2013).
Ditambahkan dia, senjata yang digunakan pelaku untuk menembak kaca mobil korban adalah jenis airsoftgun. Senjata itu tidak berbahaya. Namun bisa berakibat fatal jika salah digunakan.
Sebelumnya diberitakan, Polres Boyolali, Jawa Tengah, berhasil menangkap pelaku penembakan mobil travel Joglosemar. Setelah tertangkap, pelaku mengalami stres, kemudian dirawat di Balai Pengobatan Bhayangkara Boyolali.
"Pelaku mengaku akan mudik ke Wonogiri bersama tiga anggota keluarganya," terangnya.
(san)