Kapolda: Perusuh di Kantor Satpol PP Gowa akan kami cari!
A
A
A
Sindonews.com - Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Burhanuddin Andi, menyesalkan adanya peristiwa yang terjadi di Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Gowa, Selasa (30/7/2013) malam.
Menurutnya, pihaknya akan segera melakukan pengusutan terkait insiden yang diduga melibatkan oknum polisi sebagai buntut pengeroyokan anggota polisi Polrestabes Makassar, Senin (29/7) lalu.
"Kejadian ini sangat kita sesalkan. Ada sekelompok orang yang marah-marah datang ke Kantor Bupati, tepatnya Kantor Satpol PP Gowa. Menurut saya ini bukan penyerangan, namun ini pengrusakan," jelas Irjen Burhanuddin Andi kepada wartawan, usai rapat koordinasi dengan Bupati Gowa, Selasa (30/7/2013) malam.
Atas kejadian ini, pihaknya pun mengaku akan serius melakukan penyelidikan terhadap para pelaku pengrusakan Kantor Satpol PP Gowa.
"Oknum-oknum ini akan kita cari, kami belum tahu siapa, tapi kami akan segera menyelidiki secepatnya," jelasnya.
Meski begitu, dirinya memastikan jika insiden tersebut merupakan buntut pengeroyokan anggota polisi Polrestabes Makassar, Brigpol Jufri (34) yang saat ini masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Bhayangkara, Makassar.
"Iya ini buntut pengeroyokan itu," tutupnya.
Menurutnya, pihaknya akan segera melakukan pengusutan terkait insiden yang diduga melibatkan oknum polisi sebagai buntut pengeroyokan anggota polisi Polrestabes Makassar, Senin (29/7) lalu.
"Kejadian ini sangat kita sesalkan. Ada sekelompok orang yang marah-marah datang ke Kantor Bupati, tepatnya Kantor Satpol PP Gowa. Menurut saya ini bukan penyerangan, namun ini pengrusakan," jelas Irjen Burhanuddin Andi kepada wartawan, usai rapat koordinasi dengan Bupati Gowa, Selasa (30/7/2013) malam.
Atas kejadian ini, pihaknya pun mengaku akan serius melakukan penyelidikan terhadap para pelaku pengrusakan Kantor Satpol PP Gowa.
"Oknum-oknum ini akan kita cari, kami belum tahu siapa, tapi kami akan segera menyelidiki secepatnya," jelasnya.
Meski begitu, dirinya memastikan jika insiden tersebut merupakan buntut pengeroyokan anggota polisi Polrestabes Makassar, Brigpol Jufri (34) yang saat ini masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Bhayangkara, Makassar.
"Iya ini buntut pengeroyokan itu," tutupnya.
(rsa)