Akibat banjir, jalan & sawah rusak

Minggu, 09 Juni 2013 - 18:37 WIB
Akibat banjir, jalan & sawah rusak
Akibat banjir, jalan & sawah rusak
A A A
Sindonews.com - Banjir tiga jam akibat jebolnya dam Kalidawir, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, merusak puluhan hektar tanaman padi dan palawija di sebagian area persawahan Desa Karangtalun dan Desa Tunggangri Kecamatan Kalidawir.

Meski tidak sampai masuk ke rumah warga, luapan air yang bertekanan keras itu, mengelupas jalan aspal desa sepanjang 12 meter. "Air juga mengakibatkan dam lain ambrol," tutur warga setempat, Paini (40) kepada wartawan, Minggu (9/6/2013).

Air datang dan memenuhi dam sekira pukul 07.00 WIB pagi. Menurut Paini, sebelumnya pada dini hari hujan turun deras. Tidak hanya di wilayah Kecamatan Kalidawir, namun juga di Kecamatan Pucanglaban. Kondisi hutan wilayah selatan Tulungagung yang gundul membuat pasokan air melimpah berlebihan.

"Tidak sampai satu jam, dam tidak mampu menampung kiriman air dari wilayah atas (Pucanglaban). Dam jebol dan air meluap kemana-mana," terangnya.

Menurut Jauhari (45), warga lain menambahkan, puluhan hektar sawah yang terendam tertanami padi yang baru berusia tiga minggu. Kemudian juga tumbuhan tomat dan buah melon yang tidak sedikit luasnya.

"Dipastikan tanaman ini rusak. Meskipun terendam sekitar tiga jam, "jelasnya. Meski dalam waktu cepat air bercampur material lumpur dan potongan kayu surut, namun warga khawatir terjadinya banjir susulan. Sebab mengingat hujan masih turun dengan deras.

"Yang kita takutkan air sampai masuk rumah. Sebab permukiman warga berada di dataran yang tergolong rendah, "pungkasnya. Sementara pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tulungagung belum bisa dikonfirmasi. Beberapa kali dihubungi selularnya tidak diterima.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7584 seconds (0.1#10.140)
pixels