Bupati janji siapkan lahan bandara
A
A
A
Sindonews.com - Rencana pembangunan bandara bertaraf internasional di Kabupaten Kulonprogo tampaknya akan terwujud. Pemerintah Kabupaten sendiri mengaku siap menyediakan lahan yang dibutuhkan.
Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo mengatakan, sesuai ketentuan untuk bandara internasional panjang minimal 5,4 kilometer.
"Untuk dari Glagah hingga Congot itu panjangnya kalau 5,4 atau 5,6 kilometer termasuk untuk area lighting saya kira sangat cukup," tandasnya usai bertemu Gubernur DIY Sri Sultan HB X di Kepatihan, Selasa (4/6/2013).
Sementara untuk area lahan bandara yang disebutkannya lebih dari 600 hektare, saat ini sudah tersedia empat master plan untuk kebutuhan tersebut.
Dari perencanaan yang dilakukan, semua kondisi lingkungan sudah diperhitungkan termasuk risiko pemindahan penduduk dan membebaskan lahan milik perseorangan.
Kendati demikian, dari keempat perencanaan yang telah siap, pemilihan diserahkan kepada PT Angkasa Pura (AP) selaku pemrakarsa pembangunan.
"Mana yang dipilih Angkasa Pura, ya nanti lahannya yang mana sesuai dengan pilihan tersebut," pungkasnya.
Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo mengatakan, sesuai ketentuan untuk bandara internasional panjang minimal 5,4 kilometer.
"Untuk dari Glagah hingga Congot itu panjangnya kalau 5,4 atau 5,6 kilometer termasuk untuk area lighting saya kira sangat cukup," tandasnya usai bertemu Gubernur DIY Sri Sultan HB X di Kepatihan, Selasa (4/6/2013).
Sementara untuk area lahan bandara yang disebutkannya lebih dari 600 hektare, saat ini sudah tersedia empat master plan untuk kebutuhan tersebut.
Dari perencanaan yang dilakukan, semua kondisi lingkungan sudah diperhitungkan termasuk risiko pemindahan penduduk dan membebaskan lahan milik perseorangan.
Kendati demikian, dari keempat perencanaan yang telah siap, pemilihan diserahkan kepada PT Angkasa Pura (AP) selaku pemrakarsa pembangunan.
"Mana yang dipilih Angkasa Pura, ya nanti lahannya yang mana sesuai dengan pilihan tersebut," pungkasnya.
(ysw)