Lion Air tergelincir, Bandara Ngurah Rai sempat ditutup

Sabtu, 13 April 2013 - 17:53 WIB
Lion Air tergelincir,...
Lion Air tergelincir, Bandara Ngurah Rai sempat ditutup
A A A
Sindonews - Akibat pendaratan darurat di laut (ditching) oleh pesawat Lion Air dengan nomor pesawat JT 904 tujuan Bandung-Denpasar, Bandara Ngurah Rai, Bali sempat ditutup selama beberapa jam.

Juru Bicara PT Angkasa Pura II (Persero), Kristanto mengatakan informasi ini diperolehnya setalah menghubungi perwakilan Air Traffic Controller (ATC) atau pemandu lalu-lintas penerbangan di Bandara Ngurah Rai.

"Bandara Ngurah Rai closed mulai 7.45 UTC atau pukul 15.45 WITA sampai dengan UFN (waktu yg belum jelas)," kata Kris dalam pesan singkatnya di Jakarta, Sabtu (13/4/2013).

Meskipun demikian, dia menjelaskan, bandar udara di Pulau Dewata tersebut sudah bisa dioperasikan kembali pada pukul 17.47 WIB.

"Kondisi runway di Bali saat ini sudah opened (17.47 WIB) dan penerbangan dari Jakarta sudah siap diterbangkan kembali (ke Denpasar)," tambahnya.

Dalam informasi yang diperoleh pihak ATC Bandara Ngurah Rai, menurutnya, pada saat pesawat Lion Air mendarat di laut cuaca dan visibility pilot dalam kondisi baik.

"Jatuh sekitar 10 meter sebelum runway 09, cuaca dan visibility ok, penyebab belum diketahui info dari ATC," imbuhnya.

Seperti diketahui, pesawat Lion Air dari Bandung menuju Denpasar mendarat darurat di Laut dekat Bandara Ngurah Rai. Pesawat membawa 95 orang dewasa, lima anak dan satu balita. Pesawat ditching pada pukul 15.35 WITA dan juga mengangkut tujuh orang awak kabin. Seluruh penumpang dinyatakan selamat dalam kejadian tersebut.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1383 seconds (0.1#10.140)