Mantan menteri Orba, nyagub di Malut
A
A
A
Sindonews.com - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dipemerintahan Orde baru (Orba) Abdul Gafur, mengklaim mengantongi rekomendasi dua Parpol, Partai Golkar dan Partai Demokrasi indonesia Perjuangan (PDIP) untuk maju sebagai calon Gubernur Maluku Utara (Malut).
Menurut Gafur, tim DPP Golkar dan PDIP saat ini melakukan rapat untuk membahas kemantapan untuk mengantarkannya ke kursi Gubernur Malut Periode 2013-2018 saat di temui di posko pemenangan di kelurahan Kasturiaan Kota Ternate Utara, Senin (4/3/2013).
"Rapat DPP dua Partai ini guna menyinergikan dengan tim pemenang di berbagai daerah kabupaten/kota se Malut.
"Tidak menutup kemungkinan ada partai lain yang bergabung, karena sudah ada komunikasi," tambahnya.
Sebelumnya Ketua Bidang Organisasi dan Daerah DPD Partai Golkar Malut, Hamid Usman mengatakan kalau Abdul Gafur dinyatakan tidak lolos administrasi. Abdul Gafur tidak lolos administrasi karena usianya sudah diatas 68 tahun.
Tidak lolosnya mantan Menpora ini juga dikarenakan sampai batas waktu pengembalian fomulir pendaftaran, yang bersangkutan tidak mengembalikan formulir.
Menurut Gafur, tim DPP Golkar dan PDIP saat ini melakukan rapat untuk membahas kemantapan untuk mengantarkannya ke kursi Gubernur Malut Periode 2013-2018 saat di temui di posko pemenangan di kelurahan Kasturiaan Kota Ternate Utara, Senin (4/3/2013).
"Rapat DPP dua Partai ini guna menyinergikan dengan tim pemenang di berbagai daerah kabupaten/kota se Malut.
"Tidak menutup kemungkinan ada partai lain yang bergabung, karena sudah ada komunikasi," tambahnya.
Sebelumnya Ketua Bidang Organisasi dan Daerah DPD Partai Golkar Malut, Hamid Usman mengatakan kalau Abdul Gafur dinyatakan tidak lolos administrasi. Abdul Gafur tidak lolos administrasi karena usianya sudah diatas 68 tahun.
Tidak lolosnya mantan Menpora ini juga dikarenakan sampai batas waktu pengembalian fomulir pendaftaran, yang bersangkutan tidak mengembalikan formulir.
(ysw)