Puting beliung hantam 150 rumah di Polman

Rabu, 27 Februari 2013 - 21:14 WIB
Puting beliung hantam...
Puting beliung hantam 150 rumah di Polman
A A A
Sindonews.com - Angin puting beliung menerjang wilayah Kelurahan Lantora, Kecamatan Polewali, Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu (27/2/2013), petang.

Akibat angin kencang tersebut, ratusan rumah di wilayah tersebut mengalami kerusakan. Meski tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditasir mencapai ratusan juta rupiah.

Berdasarkan informasi dari Balai Penanggulangan Bencana setempat, tercatat sekira 150 rumah warga mengalami kerusakan. 15 diantaranya mengalami kerusakan parah.

Kerusakan yang terjadi kebanyakan pada bagian atap rumah warga yang beterbangan. Peristiwa ini juga menyebabkan sejumlah pohon bertumbangan, salah satunya pohon berukuran raksasa.

Kuatnya terjangan puting beliung menyebabkan pohon berusia ratusan tahun terangkat dengan akarnya. Beruntung tak ada rumah warga yang tertimpa pohon besar tersebut.

Selain merusak rumah warga, peristiwa ini juga menyebabkan aliran listrik di seluruh wilayah Polewali Mandar padam. Untuk sementara, saat ini para korban yang rumahnya rusak terpaksa mengungi kerumah tetangga, dan kerabatnya yang tak terkena bencana angin puting beliung.
(rsa)
Berita Terkait
Dampak Angin Kencang...
Dampak Angin Kencang di Depok
212 Rumah Rusak Akibat...
212 Rumah Rusak Akibat Angin Kencang di Kendari
Puluhan Rumah Warga...
Puluhan Rumah Warga Gowa Rusak Diterjang Angin Kencang
Angin Kencang Rusak...
Angin Kencang Rusak Atap Rumah Warga di Aceh
Baru Selesai Dibangun,...
Baru Selesai Dibangun, Atap Bangunan Pasar Ambruk Akibat Angin Kencang
Bencana Angin Kencang...
Bencana Angin Kencang di Madiun, Pohon dan Tiang Listrik Tumbang
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved