Warung makan terbakar, satu karyawan terluka

Sabtu, 02 Februari 2013 - 13:21 WIB
Warung makan terbakar,...
Warung makan terbakar, satu karyawan terluka
A A A
Sindonews.com - Sebuah warung makan "Sederhana" di Wonosidi Lor Wates, Kulonprogo terbakar. Api berasal dari tabung gas ukuran tiga kilogram yang bocor. Satu korban dilarikan ke RSUD Wates.

Terbakarnya warung milik Mujinem ini berawal saat korban dan beberapa karyawannya tengah memasak di dapur. Saat itu korban bermaksud mengganti tabung gas yang kosong. Namun tabung gas yang baru tidak bisa terpasang.

Justru gas keluar deras dari tabung ini. Karena disebelahnya ada kompor menyala langsung membuat api membesar.

"Tadi tidak bisa dipasang, gas malah ngososo (keluar) terus," jelasnya, Sabtu (2/2/2013).

Akibat kejadian ini bagian dapur terbakar. Beruntung tetangga korban banyak datang membantu. Satu unit mobil pemadam juga ikut dikerahkan untuk membantu memadamkan api.

Salah satu karyawan Suranti, dilarikan ke RSUD karena sesak nafas dan mengalami luka bakar.

Kapolsek Wates Kompol Kodrat mengatakan kebakaran warung ini murni kecelakaan. Korban hendak memasang tabung gas. Karena tidak sempurna, api menyambar.

"Kita masih lakukan penyelidikan, tetapi dari keterangan saksi ini murni kecelakaan," jelasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2044 seconds (0.1#10.140)