Perampok bersenpi diringkus Polda Riau
A
A
A
Sindonews.com - Dari hasil penyelidikan mendalam yang dilakukan Polda Riau, empat kawanan perampokan antar Provinsi berhasil dibekuk. Polisi juga menyita dua pucuk senjata api jenis pistol dan 14 butir amunisi dari para tersangka.
Kabid Humas Polda Riau AKBP S Pandiangan mengatakan, keempat tersangka ditangkap saat sedang berada di Desa Kresek, Tangerang, Provinsi Banten. Penangkapan tersebut berdasarkan penyelidikan anggota Polda Riau.
"Keempatnya ditangkap di tempat kos mereka di Banten," kata Pandiangan dalam jumpa pers di Mapolda Riau, Rabu (2/5/2012).
Keempat tersangka tersebut yakni Bejo (30), Eko (25), Sigit (36), serta Makmun (36) yang semua warga Provinsi Lampung. Untuk melakukan pencarian Polda Riau juga berkoordinasi dengan Polda Lampung.
"Di Riau beberapa waktu lalu mereka melakukan perampokan terhadap juragan ikan bernama Mardianto. Sementara hasil koordinasi dengan Polda Lampung, para pelaku telah melakukan empat kali perampokan di sana," ucap Pandiangan lagi.
Sebelumnya keempatnya ditangkap, polisi sebelumnya telah membekuk kawanan mereka lainya yakni Alex dan Yudi. "Mereka semua berjumlah sekitar sembilan orang, berarti masih tiga orang lagi yang masih buron," tuturnya.(azh)
Kabid Humas Polda Riau AKBP S Pandiangan mengatakan, keempat tersangka ditangkap saat sedang berada di Desa Kresek, Tangerang, Provinsi Banten. Penangkapan tersebut berdasarkan penyelidikan anggota Polda Riau.
"Keempatnya ditangkap di tempat kos mereka di Banten," kata Pandiangan dalam jumpa pers di Mapolda Riau, Rabu (2/5/2012).
Keempat tersangka tersebut yakni Bejo (30), Eko (25), Sigit (36), serta Makmun (36) yang semua warga Provinsi Lampung. Untuk melakukan pencarian Polda Riau juga berkoordinasi dengan Polda Lampung.
"Di Riau beberapa waktu lalu mereka melakukan perampokan terhadap juragan ikan bernama Mardianto. Sementara hasil koordinasi dengan Polda Lampung, para pelaku telah melakukan empat kali perampokan di sana," ucap Pandiangan lagi.
Sebelumnya keempatnya ditangkap, polisi sebelumnya telah membekuk kawanan mereka lainya yakni Alex dan Yudi. "Mereka semua berjumlah sekitar sembilan orang, berarti masih tiga orang lagi yang masih buron," tuturnya.(azh)
()