4 Desa masih gelap gulita

Senin, 06 Februari 2012 - 08:32 WIB
4 Desa masih gelap gulita
4 Desa masih gelap gulita
A A A
Sindonews.com - Sementara itu, dari 154 desa di Empatlawang,empat diantaranya belum menikmati aliran listrik hingga kini. Keempat desa tersebut adalah Pancur Mas,Sugi Waras,Tanjung Ning Jaya, dan Tanjung Kupang Baru yang semuanya berada di Kecamatan Tebing Tinggi, ibu kota Kabupaten Empatlawang.

Kepala Dinas Kehutanan, Perkebunan,dan Pertambangan Energi (Dihutbuntamben) Empatlawang Susyanto Tunut membenarkan hal tersebut.Namun, tahun ini akan dibangun jaringan di empat desa tersebut sehingga kemungkinan semua sudah dialiri listrik. “Memang ada empat desa lagi yang belum menikmati listrik, tapi tahun ini segera dibangun,” katanya.

Pihaknya sudah mengusulkan kepada pihak PLN untuk pembangunan jaringan di empat desa tersebut. Pembangunan jaringan keempat desa tersebut menjadikewenanganpihakPLN melalui program listrik nasional. Pihaknya tidak mengalokasikan anggaran untuk jaringan. “Semua menjadi kewenangan pihak PLN melalui program listrik nasional dan biayanya dari APBN,”ungkapnya. Pihaknya berharap masyarakat mendukung dan menjaga jaringan yang dibangun.

Dengan begitu,seluruh masyarakat di Empatlawang bisa menikmati listrik. Sementara itu, menurut Sudir, warga Sugih Waras, Tebing Tinggi, dia bersama ratusan warga desa sangat berharap adanya jaringan listrik di desa mereka. Sebab, selama ini untuk menikmati listrik mereka mengandalkan mesin genset. Dengan susahnya mendapatkan BBM dengan harga normal, mereka terpaksa menghentikan hal itu. Harapan untuk mendapatkan penerangan dari listrik negara sudah lama sekali.

Bahkan, bukan hanya itu, mereka juga sangat mengharapkan ketersediaan jembatan penghubung ke desa mereka. “Untuk jembatan sudah ada, tapi belum difungsikan penggunaannya. Kalau nanti ada listrik, baguslah, tapi jangan lama sekali pembangunannya. Takutnya nanti cuma ada tiangnya,”tukasnya. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6702 seconds (0.1#10.140)