Cegah Corona, Ratusan Angkot dan Mobil Pribadi Disemprot Disinfektan

Senin, 30 Maret 2020 - 10:54 WIB
Cegah Corona, Ratusan Angkot dan Mobil Pribadi Disemprot Disinfektan
Cegah Corona, Ratusan Angkot dan Mobil Pribadi Disemprot Disinfektan
A A A
TERNATE - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kota Ternate melakukan penyemprotan disinfektan terhadap ratusan kendaraan angkutan umum dan mobil pribadi di Kota Ternate, Maluku Utara, sebagai langkah pemerintah melawan penyebaran wabah virus Corona atau covid-19.

Sekertaris Gugus Tugas Covid-19 Kota Ternate Muhammad Arif mengatakan, ratusan kendaraan angkutan umum yang melintas di Jalan Pahlawan Revolusi Kota Ternate, Maluku Utara, diarahkan petugas Dinas Perhubungan dan BPBD untuk dilakukan penyemprotan disinfektan di halaman kantor pemerintah Kota Ternate.

“Penyemprotan cairan disinfektan ini terus dilakukan pemerintah kota sebagai langkah penanganan persebaran wabah penyakit virus Corona di Kota Ternate,” kata Muhammad Arif, Senin (30/3/2020).

Menurutnya, penyemprotan disinfektan di angkutan umum yang beroprasi di pusat kota ini dilakukan karena menjadi moda transportasi umum masyarakat kota ternate, di tengah penyebaran wabah korona.

Langkah pencegahan ini terus dilakukan Tim Gugus Tugas Percepatan Penganana Covid-19 Kota Ternate, dengan tujuan agar dapat menyelamatakan masyarakat dari ancaman wabah virus Corona. Selain angkutan umum, kendaraan pribadi kendaraan angkutan barang juga tak luput dari aksi penyemprotan disinfektan ini.

“Selain itu, masyarakat Kota Ternate diimbau tidak perlu panik belebihan namun tetap waspada dan rajin mencuci tangan serta mengurangi aktivitas di luar rumah,” terangnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4702 seconds (0.1#10.140)