Seorang Penumpang Cathay Pacific Dievakuasi ke RSUD dr Sutomo, 18 Dikarantina

Rabu, 18 Maret 2020 - 00:29 WIB
Seorang Penumpang Cathay...
Seorang Penumpang Cathay Pacific Dievakuasi ke RSUD dr Sutomo, 18 Dikarantina
A A A
SURABAYA - Seorang warga Indonesia penumpang Cathay Pacific dievakuasi ke RSUD dr Sutomo Surabaya, Selasa (17/3/2020) karena masuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Corona. Sementara, 18 penumpang lainnya dikarantina di salah satu rumah sakit.

Pesawat Cathay Pacific yang ditumpangi PDP Corona hingga kini masih berada di apron Bandara Juanda dan akan dilakukan proses disinfeksi. Pesawat dengan nomor penerbangan CX 779 yang terbang dari Hongkong itu mendapat tindakan khusus.

Kepala KKP Kelas 1 Surabaya dr Budi Hidayat mengatakan, penumpang Cathay Pacific langsung dievakuasi ke RSUD dr Sutomo tanpa melalui ruang isolasi di Bandara Juanda. (Baca juga: Satu Pasien Pengawasan Corona yang Diisolasi di RS Adam Malik Medan Meninggal)

Terkait kondisi luar biasa ini, petugas gabungan KKP Surabaya, pihak Bandara Juanda, serta Angkasa Pura memproteksi lokasi terminal kedatangan internasional. “Petugas melarang siapapun yang tidak berkepentingan termasuk awak media masuk ke lokasi terminal kedatangan internasional,” ujar Budi, Selasa (17/3/2020).
(jon)
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
15 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
2 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
4 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved