Selfie, Wisatawan Belarus Hilang Terjatuh di Tebing Uluwatu Badung Bali
A
A
A
BADUNG - Wisatawan Belarus, Siarhei Barbushyn (34), terjatuh dari tebing di Kawasan Uluwatu, Badung Bali. Hingga kini, korban belum ditemukan. Upaya pencarian dilakukan oleh tim gabungan dari SAR, polisi perairan dan bala penyelamat wisata tirta (Balawista). "Pencarian terus dilakukan," kata Kapolsek Kuta Selatan AKP Yusak Agustinus, Senin (28/10/2019).
Dia menjelaskan, korban warga Belarus terjatuh dari tebing Tanjung Mebulu Uluwatu, Badung, Bali, Minggu sore 27 Okrtober 2019. Korban diduga saat itu sedang selfie dengan background pantai dan sunset sore.
Dalam posisi membelakangi pantai, korban diduga terpeleset dan jatuh dari tebing dengan ketinggian 113 meter itu. Menurut Yusak, saat jatuh, tubuh wisatawan tersebut tersangkut di batuan tebing. Namun upaya evakuasi tidak bisa dilakukan karena hari sudah malam.
Pagi hari tadi, saat proses evakuasi dimulai, tubuh korban tidak lagi ditemukan di batuan tebing. "Kemarin kan jatuh, air surut dan nyangkut di batu. Karena tak bisa dievakuasi air pasang hanyut. Tadi coba mau dievakuasi jenazahnya sudah tak ada," ujar Yusak.
Dia menjelaskan, korban warga Belarus terjatuh dari tebing Tanjung Mebulu Uluwatu, Badung, Bali, Minggu sore 27 Okrtober 2019. Korban diduga saat itu sedang selfie dengan background pantai dan sunset sore.
Dalam posisi membelakangi pantai, korban diduga terpeleset dan jatuh dari tebing dengan ketinggian 113 meter itu. Menurut Yusak, saat jatuh, tubuh wisatawan tersebut tersangkut di batuan tebing. Namun upaya evakuasi tidak bisa dilakukan karena hari sudah malam.
Pagi hari tadi, saat proses evakuasi dimulai, tubuh korban tidak lagi ditemukan di batuan tebing. "Kemarin kan jatuh, air surut dan nyangkut di batu. Karena tak bisa dievakuasi air pasang hanyut. Tadi coba mau dievakuasi jenazahnya sudah tak ada," ujar Yusak.
(sms)