Gempa 7,4 SR Juga Bikin Kaget Warga Lahat Sumsel
A
A
A
LAHAT - Gempa yang melanda wilayah Banten, dengan kekuatan 7,4 Skala Richter pada (2/8/2019) sekitar pukul 19:03:21 WIB juga dirasakan warga Lahat yang perbatasan Bengkulu-Sumsel. Seperti yang diungkapkan oleh Yogi Yulian warga Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Menurutnya saat gempa terjadi dirinya sedang berbaring di ruang tamu, tetapi tiba-tiba merasakan getaran dari gempa meskipun tidak lama namun sempat membuat dirinya kaget.
"Ya sedikit terasa gempa sampai di Lahat, tadi saya pikir hanya saya yang merasakan itu, dan jarang terjadi seperti ini. Ternyata pada saat saya membuka media sosial banyak juga warga Lahat yang merasakan gempa," kata Yogi.
Selain Yogi, Vitia warga Kecamatan Tanjung Sakti, Lahat menuturkan hal serupa. Menurutnya saat dia sedang bersantai di rumah bersama keluarga merasakan dampak gempa meskipun tidak terlalu kuat namun sempat membuat dirinya kaget.
"Lumayan terasa tadi. Karena kan wilayah ini memang agak dekat dengan Provinsi Bengkulu," ucap Vitia.
"Ya sedikit terasa gempa sampai di Lahat, tadi saya pikir hanya saya yang merasakan itu, dan jarang terjadi seperti ini. Ternyata pada saat saya membuka media sosial banyak juga warga Lahat yang merasakan gempa," kata Yogi.
Selain Yogi, Vitia warga Kecamatan Tanjung Sakti, Lahat menuturkan hal serupa. Menurutnya saat dia sedang bersantai di rumah bersama keluarga merasakan dampak gempa meskipun tidak terlalu kuat namun sempat membuat dirinya kaget.
"Lumayan terasa tadi. Karena kan wilayah ini memang agak dekat dengan Provinsi Bengkulu," ucap Vitia.
(sms)