Selama Arus Mudik, 325 Penguji Kendaraan di Jabar Lakukan Ramp Check
A
A
A
BANDUNG - Sebanyak 325 penguji kendaraan bermotor di Jawa Barat terlibat dalam pengujian kendaraan bermotor selama arus mudik dan balik Lebaran 2019. Peran para penguji itu menjadi vital karena menjadi penentu layak tidaknya kendaraan terutama dalam momen besar angkutan Hari Raya Idul Fitri.
"Selama arus mudik lebaran 2019 para penguji kendaraan bermotor yang tergabung dalam IPKBI Jabar melaksanakan ramp check. Ini untuk mengetahui dan memastikan jika kendaraan yang dipakai layak jalan," terang Ketua Dewan Pengurus Daerah Ikatan Penguji Kendaraan Bermotor Indonesia (DPD IPKBI) Jawa Barat, Enjang Kusmana di Padalarang, Kamis (30/5/2019).
DPD IPKBI Jawa Barat mengintruksikan pelaksanaan ramp check di terminal, pool bis, atau tempat wisata. Hal ini untuk menjamin keamanan kendaraan dan keselamatan penumpang sehingga dapat meminimalisasi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan.
Kegiatan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab organisasi profesi dan mendukung program pemerintah terhadap keamanan, kenyamanan dan keselamatan penumpang. "Kami (DPD IPKBI) Jabar sebagai wadah profesi penguji kendaraan bermotor mengintruksikan kepada seluruh anggotanya untuk tetap bekerja secara profesional dalam menghadapi arus mudik Lebaran," ucapnya.
"Selama arus mudik lebaran 2019 para penguji kendaraan bermotor yang tergabung dalam IPKBI Jabar melaksanakan ramp check. Ini untuk mengetahui dan memastikan jika kendaraan yang dipakai layak jalan," terang Ketua Dewan Pengurus Daerah Ikatan Penguji Kendaraan Bermotor Indonesia (DPD IPKBI) Jawa Barat, Enjang Kusmana di Padalarang, Kamis (30/5/2019).
DPD IPKBI Jawa Barat mengintruksikan pelaksanaan ramp check di terminal, pool bis, atau tempat wisata. Hal ini untuk menjamin keamanan kendaraan dan keselamatan penumpang sehingga dapat meminimalisasi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan.
Kegiatan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab organisasi profesi dan mendukung program pemerintah terhadap keamanan, kenyamanan dan keselamatan penumpang. "Kami (DPD IPKBI) Jabar sebagai wadah profesi penguji kendaraan bermotor mengintruksikan kepada seluruh anggotanya untuk tetap bekerja secara profesional dalam menghadapi arus mudik Lebaran," ucapnya.
(wib)