186 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta via Cikampek, Ciawi dan Cikupa

Kamis, 30 Mei 2019 - 15:06 WIB
186 Ribu Kendaraan Tinggalkan...
186 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta via Cikampek, Ciawi dan Cikupa
A A A
JAKARTA - Sebanyak 186.602 kendaraan tercatat meninggalkan Jakarta melalui tol menuju arah Timur, arah Barat dan arah Selatan pada H-7 atau Rabu, 29 Mei 2019 malam. Angka ini naik sebesar 41,69 % dari lalu lintas harian (LHR) normal sebesar 131.698 kendaraan. Bahkan, angka tersebut akan terus meningkat hingga H-5 mendatang.

Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga, Irra Susiyanti mengatakan, jumlah lalu lintas H-7 Lebaran 2019 ini baru memenuhi realisasi 13,5 % dari total prediksi Jasa Marga untuk lalu lintas mudik menuju ketiga arah sebesar 1.383.830 kendaraan sejak H-7 hingga H-1 Lebaran 2019.

"Kemungkinan prediksi kita tidak akan meleset sekitar 1,3 juta kendaraan pemudik dipastikan meninggalkan Jakarta," kata Irra kepada wartawan Kamis (30/5/2019).

Menurut Irra, lalu lintas mudik arah Timur merupakan kontribusi lalu lintas mudik di dua GT pengganti GT Cikarang Utama, yakni GT Cikampek Utama untuk pemudik menuju arah Jalan Tol Cikopo-Palimanan. Kemudian GT Kalihurip Utama untuk pemudik menuju arah Jalan Tol Cipularang-Padaleunyi dengan rincian distribusi lalu lintas sebagai berikut: GT Cikampek Utama, dengan jumlah 57.405 kendaraan, naik sebesar 144,9% dari LHR normal 23.439 kendaraan.

Kemudian GT Kalihurip Utama, dengan jumlah 29.932 kendaraan, naik sebesar 15,04% dari LHR normal 26.018 kendaraan. Untuk arah Barat, Jasa Marga mencatat jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah Barat via GT Cikupa Jalan Tol Merak-Tangerang adalah sebesar 65.895 kendaraan, naik sebesar 21,68% dari LHR normal 54.154 kendaraan.

Kemudian arah Selatan, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah Selatan/Lokal via GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi adalah sebesar 33.370 kendaraan, naik sebesar 18,81% kendaraan dari LHR normal 28.087 kendaraan."Angka ini akan terus bertambah, untuk itu kami minta pemudik untuk mempersiapkan segalanya," ucapnya.
(whb)
Berita Terkait
Ada Diskon Tarif Tol,...
Ada Diskon Tarif Tol, Arus Mudik Jakarta-Cikampek Alami Kenaikan 7%
Contraflow KM 47-70...
Contraflow KM 47-70 Tol Jakarta-Cikampek Kembali Diterapkan
Arus Mudik Lebaran,...
Arus Mudik Lebaran, Tol Cikampek KM 19 Tambun Ramai Lancar
Mudik Hari Ini di Tol...
Mudik Hari Ini di Tol Jakarta-Cikampek: Pagi Mengular, Sore Kondusif, Malam Diprediksi Ramai Lagi
Malam Ini Tol Jakarta-Cikampek...
Malam Ini Tol Jakarta-Cikampek Ramai Pemudik
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Kilometer 19 Macet, Rest Area Penuh
Berita Terkini
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
34 menit yang lalu
Profil Brando Susanto,...
Profil Brando Susanto, Anggota DPRD Jakarta yang Meninggal Dunia saat Hadiri Acara Partai
40 menit yang lalu
Jelang Hari Tari Sedunia,...
Jelang Hari Tari Sedunia, Rombongan Sanggar Tari dari Banyuwangi Sambangi Rumah Jokowi
1 jam yang lalu
Viral Harimau Sumatera...
Viral Harimau Sumatera Muncul di Kawasan Pelitung, Dumai, Ini Penampakannya!
1 jam yang lalu
Memasuki Usia 50 Tahun,...
Memasuki Usia 50 Tahun, RSI AYani Tingkatkan Daya Saing Inovasi
2 jam yang lalu
Hormati Budaya Betawi,...
Hormati Budaya Betawi, Pramono: Patung MH Thamrin Dipindahkan Menghadap Monas
3 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved