Gerai Mandiri Inhealth Kini Ada di Siloam Hospitals Silampari

Selasa, 16 April 2019 - 14:23 WIB
Gerai Mandiri Inhealth Kini Ada di Siloam Hospitals Silampari
Gerai Mandiri Inhealth Kini Ada di Siloam Hospitals Silampari
A A A
LUBUKLINGGAU - Siloam Hospitals Silampari, Lubuklinggau Sumatera Selatan bekerja sama dengan Mandiri Inhealth membuka gerai khusus di rumah sakit tersebut.

Gerai ke 10 dari keseluruhan gerai yang ada di jaringan Siloam Hospitals Group itu resmi beroperasi setelah penandatanganan kerjasama pihak RS Siloam Silampari dengan Mandiri Inhealth, Senin (15/4/2019).

Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilakukan oleh Direktur RS Siloam Silampari dr Susanti Abdiwidjaja dan Kepala Kantor Mandiri Inhealt Palembang, Masayu Fadila Febriyanti.

Direktur Siloam Hospitals Silampari dr Susanti Abdiwidjaja mengatakan, gerai khusus tersebut akan melayani peserta jaminan dengan produk-produk Mandiri Inhealth. Mulai dari Inhealth Gold, Inhealth Platinum, Inhealth Diamond, dan Inhealth Indemnity.

"Pasien yang membutuhkan perawatan dan pengobatan dengan menggunakan asuransi Mandiri Inhealth dapat melakukan klaim untuk penanganan kasus gawat darurat, rawat inap dan berbagai penyakit, kecuali penyakit akibat hubungan seksual, penyakit cacat bawaan, dan kecelakaan akibat olahraga ekstrem," kata dia.

Susanti menambahkan, ketersediaan gerai khusus tersebut menjadi salah satu upaya RS Siloam Silampari untuk lebih maksimal lagi dalam melayani peserta jaminan yang memercayakan perawatan dan pemulihan kesehatannya di rumah sakit ke-32 dari jaringan Siloam Hospitals Group ini.

“Gerai tersebut akan berfungsi sebagai sumber informasi, penanganan keluhan peserta, pengendalian pelayanan terpadu, serta meminimalisir waktu tunggu peserta. Kenyamanan dan kemudahan bagi para peserta asuransi akan menjadi hal utama yang akan didapatkan oleh pasien peserta Mandiri Inhealth,” ujarnya.

RS Siloam Silampari yang terletak di Kompleks Lippo Plaza Lubuklingggau merupakan rumah sakit ke-32 dari jaringan Siloam Hospitals Group di Indonesia yang resmi beroperasi sejak bulan Januari 2018.

Rumah sakit ini dilengkapi dengan peralatan medis seperti CT Scan 64 Slices dan didukung oleh dokter spesialis bedah umum, penyakit dalam, anak, kandungan dan kebidanan, THT, gigi, tulang (ortopedi), serta tenaga medis terlatih lainnya.

Sementara itu Kepala Kantor Mandiri Inhealth Palembang, Masayu Fadila Febriyanti mengatakan, sinergi ini merupakan upaya kedua belah pihak untuk memberikan pelayanan optimal bagi para peserta. Lebih dari sekedar loket, konter ini dapat berfungsi sebagai sumber informasi, penanganan keluhan peserta, pengendalian layanan terpadu serta meminimalisir waktu tunggu.

Mandiri Inhealth selalu berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan yang optimal dengan memudahkan akses bagi para peserta dalam memperoleh layanan kesehatan. Berkaitan dengan hal tersebut, selain layanan konter, aplikasi online sudah berjalan dari kedua belah pihak sedangkan untuk bridging system masih dalam proses.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8517 seconds (0.1#10.140)