M Rifqi Harumkan Nama Indonesia di MTQ Internasional

Senin, 15 April 2019 - 22:33 WIB
M Rifqi Harumkan Nama Indonesia di MTQ Internasional
M Rifqi Harumkan Nama Indonesia di MTQ Internasional
A A A
KARIMUN - Muhammad Rifqi Hawari remaja 13 tahun asal Desa Penarah, Kecamatan Kundur Utara, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, berhasil menorehkan prestasi yang mengharumkan Indonesia di Ajang MTQ Internasional ke-36 di Iran pada 10-15 April 2019.

Muhammad Rifqi Hawari anak dari pasangan Dwiyono dan Halimah tersebut menjadi salah satu delegasi Indonesia bersama empat rekannya. Dia berhasil meraih Juara III Kategori Tilawah tingkat Pelajar di ajang tahunan tersebut.

Rifqi diketahui telah beberapa kali meraih penghargaan MTQ baik ditingkat Regional maupun nasional. Dia bahkan tampil dalam pembukaan MTQ Kabupaten Karimun pada 26 Maret 2019 lalu.

Pencapaian prestasi diraih Muhammad Rifqi tersebut dibenarkan Kabag Kesra Kabupaten Karimun Irwandi Novri. Dia mengatakan, Muhammad Rafki memang mewakili Indonesia dalam ajang MTQ Internasional di Iran kemarin.

"Iya Rafki mewakili Indonesia, alhamdulillah berhasil mengharumkan Indonesia dengan meraih Peringkat III di MTQ Internasional," kata Irwandi, Senin (15/4/2019).

Dia mengatakan, Muhammad Rafki merupakan anak Desa Penarah, Kecamatan Kundur Utara. Rafki merupakan anak dari Pasangan Dwiyono dan Halimah, orang tuanya merupakan PNS di Puskesmas Kundur Utara. "Orang tuanya PNS di Puskesmas," katanya.

Irwandi juga mengatakan, sebelum pergi mewakili Indonesia, Muhammad Rifki Harawi juga telah bertemu bersama Bupati Karimun Aunur Rafiq.

Sementara itu, orang tua Rafki, Haji Dwiyono merasa bersyukur sangat mendalam atas raihan anaknya tersebut. Dia mengaku bangga putranya berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5529 seconds (0.1#10.140)