Telan Rp79 Miliar, Pembangunan RS Bhayangkara Ditarget Rampung Awal 2019

Kamis, 17 Mei 2018 - 18:41 WIB
Telan Rp79 Miliar, Pembangunan...
Telan Rp79 Miliar, Pembangunan RS Bhayangkara Ditarget Rampung Awal 2019
A A A
SERANG - Pembangunan Rumah Sakit Bhayangkara Polda Banten resmi dimulai dan ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo. Pembangunan rumah sakit yang menelan biaya Rp79 milar itu akan rampung pada awal tahun 2019.

Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo mengatakan, pembangunan RS Bhayangkara menjadi program prioritas Polda Banten untuk membantu pemerintah daerah dalam pelayanan kesehatan.

"Kita ketahui rumah sakit di Banten ini masih sedikit. Semoga dengan adanya RS Bhayangkara ini bisa membantu pemerintah daerah melayani masyarakat dalam pemenuhan pelayanan kesehatan," kata Kapolda kepada wartawan, Kamis (17/5/2018).

Selain menyiapkan fasilitas perawatan kesehatan bagi anggota Polri dan masyarakat Banten, RS yang berada di Jalan Raya Serang Pandeglang, Lingkungan Sempu, Kecamatan Serang, Kota Serang itu juga berfungsi untuk mendukung seluruh kegiatan Polri, seperti pemeriksaan kesehatan dan forensik.

Pembangunan RS di atas lahan 10.4000 meter persegi ini akan dibangun empat lantai, untuk pembangunan 72 ruang perawatan dan fasilitas umum lain. Kapolda berharap, ke depan Pemprov Banten bisa menghibahkan bidang tanah kembali untuk memperluas area rumah sakit sehingga lebih maksimal lagi dalam melayani masyarakat.

"Idealnya kita menambah area ini menjadi dua hektare ke samping bukan ke atas. Tentunya kita akan jadikan rumah sakit kelas A yang bisa menjadi pelayanan masyarakat Banten," katanya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2407 seconds (0.1#10.140)