Ditelepon Gus Ipul dan Hasto, Puti Guntur Soekarno Pusing

Kamis, 11 Januari 2018 - 10:04 WIB
Ditelepon Gus Ipul dan...
Ditelepon Gus Ipul dan Hasto, Puti Guntur Soekarno Pusing
A A A
SURABAYA - Puti Guntur Soekarno yang menjadi pendamping Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dalam Pilgub Jawa Timur 2018 mengaku sempat pusing saat ditelepon oleh Gus Ipul dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, beberapa hari lalu.

Puti Guntur Soekarno bercerita bahwa saat ditelepon Gus Ipul empat hari lalu, dirinya masih berada di Jepang. Sudah menjadi kebiasaan bagi Puti mempunyai jadwal mengajar rutin di salah satu universitas di Jepang, tiap semesternya.

Puti juga bercerita setelah ditelepon oleh Gus Ipul, selang sehari kemudian dia juga ditelepon oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto. Padahal, saat itu posisinya masih di Jepang.

"Ditelepon dua orang penting itu membuat saya sempat pusing kepala. Apalagi posisi saya saat itu masih mengajar di Jepang," kata Puti, Rabu (10/1/2018).

Seusai mengajar di Jepang, Puti pun kemudian bergegas pulang ke Tanah Air. Begitu sampai di Indonesia, Puti segera menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dalam pertemuan itu, Megawati menjelaskan tugas yang harus diemban oleh Puti mendampingi Gus Ipul menjadi Calon Wakil Gubernur Jatim.

"Intinya, Beliau menjelaskan jika penunjukan sebagai calon Wakil Gubernur Jatim adalah tugas dari partai dan amanat dari para kiai NU di Jatim," kata Puti.

Pasangan Gus Ipul-Puti yang diusung PDIP, PKB, PKS, dan Partai Gerindra telah mendaftar ke KPU Jatim, Rabu malam tadi. Pasangan ini akan bertarung dengan Khofifah-Emil Dardak yang diusung Partai Demokrat, Partai Golkar, PPP, PAN, NasDem, dan Hanura.
(zik)
Berita Terkait
PPP Resmi Usung Duet...
PPP Resmi Usung Duet Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024
Pilkada Jatim: 2 Petugas...
Pilkada Jatim: 2 Petugas KPPS Meninggal dan 7 Sakit saat Bertugas
Raih 312 Suara, Risma...
Raih 312 Suara, Risma Menang Mutlak di TPS Sendiri
Sowan ke Gus Ali di...
Sowan ke Gus Ali di Sidoarjo, Luluk-Lukman Dapat Pesan Mutiara
PDIP Siap Dukung Khofifah...
PDIP Siap Dukung Khofifah di Pilkada Jatim, Asal Cawagub dari Kadernya
Paslon Pilgub Adu Janji...
Paslon Pilgub Adu Janji Menangkan Hati Warga Jawa Timur, Hingga Sambangi Ormas Islam
Berita Terkini
Gelar Halalhihalal,...
Gelar Halalhihalal, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
6 jam yang lalu
Sutiyoso dan Cak Lontong...
Sutiyoso dan Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
6 jam yang lalu
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
7 jam yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
7 jam yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
8 jam yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
9 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved