PDIP Belum Putuskan Nasib Azwar Anas di Pilgub Jatim

Minggu, 07 Januari 2018 - 14:32 WIB
PDIP Belum Putuskan Nasib Azwar Anas di Pilgub Jatim
PDIP Belum Putuskan Nasib Azwar Anas di Pilgub Jatim
A A A
JAKARTA - Hingga kini, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas masih sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur pendamping Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Pasalnya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) belum memutuskan nasib Abdullah Azwar Anas sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur.

"(Jatim) aman, aman, enggak ada masalah," ujar Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (7/1/2018).

Terlebih, keputusan Abdullah Azwar Anas yang mengembalikan mandatnya sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Timur ke PDIP belum dijawab partai berlambang kepala banteng bermoncong putih itu.

"Ya sampai saat ini kan kami belum mengambil keputusan apakah mandat yang diembalikan itu kami terima atau tidak. Maka Pak Abdul Azwar Anas terus bersama rakyat di Banyuwangi untuk bertemu dengan mereka," ujarnya.

Dia menambahkan, dukungan moral kepada Azwar Anas cukup luar biasa. "Kami bangga," pungkas Hasto. Diketahui, Azwar Anas mengembalikan mandatnya sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Timur ke PDIP dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Sabtu 6 Januari 2018 kemarin. Keputusan Azwar Anas itu setelah foto berbau pornografi yang diduga mirip dirinya tersebar.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4138 seconds (0.1#10.140)