PPP Usung Bupati Tasik Dampingi Ridwan Kamil di Pilgub Jabar

Rabu, 27 Desember 2017 - 13:13 WIB
PPP Usung Bupati Tasik...
PPP Usung Bupati Tasik Dampingi Ridwan Kamil di Pilgub Jabar
A A A
BANDUNG - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) telah memutuskan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum untuk mendampingi Ridwan Kamil pada Pilgub Jawa Barat (Jabar) 2018, mendatang.

Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan, PPP telah final memutuskan Uu Ruzhanul Ulum untuk menjadi pendamping Ridwan Kamil di Pilgub Jabar 2018.

Menurut dia, keputusan tersebut sesuai dengan hasil rekomendasi partai dan pertimbangan lain dalam upaya memenangkan Pilgub Jabar. "PPP sudah final kepada Pak Uu. PPP juga sudah berkomunikasi dengan RK. Dan pilkada itu tujuannya menang, maka figur yang dipilih adalah yang bisa menopang kemenangan RK. Nah selama ini berdasar hasil survei sejumlah lembaga, Uu yg paling potensial mendampingi RK," kata Baidowi, Rabu (27/12/2017).

Dia menyebutkan, PPP akan mengumumkan hasil siapa calon wakil gubernur yang akan mendampingi Ridwan Kamil pekan ini. Menurut dia, pengumuman akan dilakukan setelah komunikasi dengan partai koalisi selesai dilakukan.

Baidowi juga mengakui, komunikasi yang dilakukan Emil kepada partai koalisi mulai mencair. Wali Kota Bandung itu telah memperbaiki komunikasi yang selama ini dinilai kaku.

"Ada perbaikan komunikasi yg dijalankan RK. Kita minta agar minggu ini persoalan pendamping RK sudah kelar," ungkap dia.

Sementara itu, calon Gubernur Ridwan Kamil telah menyerahkan bola calon siapa kandidat pendampingnya di Pilgub Jabar kepada DPP partai koalisi. Ada enam nama yang diusulkan Ridwan Kamil agar bisa diputuskan menjadi satu nama yang akan menjadi cawagub nanti.

Emil menyebutkan, keputusan cawagub yang diserahkan ke DPP itu setelah melakukan silaturahmi bersama ketua parpol koalisi. Dalam pertemuan tersebut disepakati jika urusan wakil diserahkan kepada DPP.

"Jadi wartawan jangan tanya saya lagi. Keputusannya ada di DPP dan sedang dimusyawarahkan," kata Emil di Bandung, Rabu (27/12/2017).
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5105 seconds (0.1#10.140)