Waduh, Puluhan Warga Kulonprogo Diserang Tomcat

Jum'at, 13 Oktober 2017 - 14:30 WIB
Waduh, Puluhan Warga...
Waduh, Puluhan Warga Kulonprogo Diserang Tomcat
A A A
KULONPROGO - Serangan serangga jenis tomcat terjadi di Kabupaten Kulonprogo, Provinsi DIY. Puluhan penghuni rumah susun sewa sederhana (Rusunawa) Triharjo, di Wates, Kulonprogo, DIY menderita mirip luka bakar dan luka melepuh di badannya.

“Sebenarnya sudah tiga bulan lalu, tetapi belakangan ini banyak lagi,” jelas Sukirman salah seorang warga.
Waduh, Puluhan Warga Kulonprogo Diserang Tomcat

Tomcat ini banyak menyerang warga yang tinggal di lantai tiga dengan jumlah 24 kamar. Setiap kamar dihuni sekitar empat orang. Tidak hanya anak-anak, tomcat juga menyerang orang tua.

Tomcat ini kebanyakan muncul saat petang hari. Mereka datang dan mengerubungi lampu. Tomcat ini banyak menempel di baju dan jemuran. Warga terpaksa menyemprot menggunakan obat nyamuk dan serangga. “Kita semprot tetapi datang terus,” jelasnya.

Penghuni lain, Ita Purwanti mengaku keluarganya semua terkena tomcat. Bahkan anaknya yang masih balita mengalami luka paling parah, wajah, kaki tangan dan tubuhnya melepuh akibat serangan tomcat. “Sudah kita bawa ke puskesmas, kondisi seperti ini,” ujarnya.
Waduh, Puluhan Warga Kulonprogo Diserang Tomcat

Salah seorang penderita Fajar mengaku luka bekas tomcat sangat gatal dan panas. Dia mengalami luka pada wajah dan leher bagian belakang. “Rasanya gatal dan panas sekali,” ujarnya.
(rhs)
Berita Terkait
Meluruskan Mitos Seputar...
Meluruskan Mitos Seputar Osteoporosis
Cegah Penularan Covid-19,...
Cegah Penularan Covid-19, Perusahaan Utamakan Kesehatan Pekerja
Tes Masif Terus Intensifikasi,...
Tes Masif Terus Intensifikasi, Masyarakat Diminta Menerapkan Protokol Kesehatan
Mitos dan Fakta Seputar...
Mitos dan Fakta Seputar Makanan yang Dapat Menularkan Virus Corona
IDAI Luncurkan Dokter...
IDAI Luncurkan Dokter PrimaKu, Wadah Konsultasi seputar Anak
#WeTheHealth, Wadah...
#WeTheHealth, Wadah Informasi Seputar Kesehatan di Era New Normal
Berita Terkini
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Siswa di KEK Galang Batang
6 menit yang lalu
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
52 menit yang lalu
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
57 menit yang lalu
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
1 jam yang lalu
Long Weekend Perayaan...
Long Weekend Perayaan Paskah 2025, Tol Dalam Kota Macet di Beberapa Titik
2 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Tangguhkan...
Arab Saudi Tangguhkan Visa Warga 14 Negara Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved