Sambut Tahun Baru Hijriyah, Ribuan Santri di Pekalongan Khatamkan Quran

Kamis, 21 September 2017 - 13:08 WIB
Sambut Tahun Baru Hijriyah, Ribuan Santri di Pekalongan Khatamkan Quran
Sambut Tahun Baru Hijriyah, Ribuan Santri di Pekalongan Khatamkan Quran
A A A
PEKALONGAN - Menyambut tahun baru Hijrah 1439, ribuan santri di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, menggelar doa bersama di alun-alun Kajen, Kamis (21/9/2017) pagi.

Santri dari berbagai Taman Pendidikan Al Qur'an (TPQ) dan dari pesantren berkumpul sejak pagi. Mereka mengkhatamkan Al Qur'an kemudian dilanjutkan doa bersama menyambut tahun baru Islam.
Sambut Tahun Baru Hijriyah, Ribuan Santri di Pekalongan Khatamkan Quran

Ketua Badko (Badan Amal Dakwah dan Koordinasi) TPQ Kabupaten Pekalongan, Hj Hindun, menyampaikan acara ini untuk lebih memasyarakatkan tahun Hijriyah dan sekaligus sebagai sarana silaturrahmi antar santri.

"Kita tanamkan sejak dini kepada para santri untuk lebih mengenal tahun Hijriyah. Kita juga menyelenggarakan acara doa bersama agar tahun depan lebih baik. Peserta doa ini sebanyak 50.000 santri TPQ dan pondok pesantren," jelas Hindun.

Selain doa bersama, acara juga dilanjutkan dengan pentas seni seperti hadrah, juga musik etnik yang diikuti para santri.
Sambut Tahun Baru Hijriyah, Ribuan Santri di Pekalongan Khatamkan Quran

Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi mengapresiasi acara doa ribuan santri untuk menyambut tahun baru Hijriyah. Kabupaten Pekalongan yang dikenal sebagai kota santri, jadi sudah seharusnya mengenalkan sejak anak-anak tentang tahun baru Hijrah.

"Kita berharap agar dalam menyambut tahun baru Hijriyah umat Islam banyak berdoa sesuai ajaran tuntunan agama. Untuk lebih memajukan dunia pendidikan di TPQ kita juga sudah memberikan bantuan baik untuk santri juga lembaga pendidikannya," jelas Bupati.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7464 seconds (0.1#10.140)