12 Mobil Pemadam Kebakaran Dikerahkan ke Pasar Pagi Kaliwungu

Sabtu, 19 Agustus 2017 - 22:03 WIB
12 Mobil Pemadam Kebakaran Dikerahkan ke Pasar Pagi Kaliwungu
12 Mobil Pemadam Kebakaran Dikerahkan ke Pasar Pagi Kaliwungu
A A A
KENDAL - Sebanyak 12 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api di Pasar Pagi Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah, Sabtu (19/8/2017) malam.

Berdasarkan pantauan MNC Media, banyaknya warga yang berkerumun dan pedagang yang menyelamatkan barang menyulitkan pemadam melakukan pemadaman. Sementara, hidran yang berada di dekat pasar macet sehingga harus disuplai dari hidran lain.

Belum diketahui kerugian akibat kebakaran ini. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran dan mencari keterangan dari sejumlah saksi. Menurut Masrur, warga sekitar, api mulai terlihat di kios yang menjual gerabah di dekat los ikan. Satu unit pemadam kebakaran yang datang pertama, tidak sanggup melokalisir api sehingga kebakaran membesar.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran hebat melanda Pasar Pagi Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah, Sabtu (19/8/2017) malam. Api diduga berasal dari bagian belakang pasar.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7086 seconds (0.1#10.140)
pixels