Awas!!! Ancol dan Ragunan Lokasi Wisata Paling Rawan Copet dan Jambret

Senin, 03 Juli 2017 - 20:11 WIB
Awas!!! Ancol dan Ragunan...
Awas!!! Ancol dan Ragunan Lokasi Wisata Paling Rawan Copet dan Jambret
A A A
JAKARTA - Selama libur Lebaran 2017, kawasan wisata Taman Margasatwa Ragunan (TMR) dan Ancol menjadi tempat favorit warga DKI Jakarta dan sekitar untuk berwisata bersama keluarga.

Namun, jika berwisata di dua lokasi tersebut, warga harus berhati-hati dan selalu waspada karena copet dan jambret banyak berkeliaran.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono menyebutkan, selama liburan lebaran 2017, aparat kepolisian sering mengamankan jambret dan copet di dua lokasi wisata tersebut.

"Selama libur lebaran ini, kami kerap amankan jambret di tempat wisata, seperti Ragunan dan Ancol. Selain di tempat wisata, belum kami temukan," ujar Kombes Argo Yuwono pada wartawan, Senin (3/7/2017).

Menurutnya, pencopet dan jambret sering memanfaatkan momen keramaian dua lokasi wisata itu untuk menjalankan aksi kejahatannya. "Makanya, kita himbau para wisatawan agar waspada menjaga barang bawaan," terangnya.

Selain jambret, di tempat wisata yang ada di Jakarta itu kerap pula terjadi anak yang terpisah dengan keluarganya.

Peristiwa itu terjadi karena membludaknya pengunjung di tempat wisata, sedang pengunjung kerap lengah sehingga anaknya terpisah.

"Namanya piknik atau pariwisata yang murah itu masyarakat banyak sekali yang menikmati liburan itu tentunya. Selain itu, pengunjung lengah atau lupa menutup tasnya sehabis jajan," tuturnya.

Polisi, kata Argo, selalu memberikan imbauan pada pengunjung untuk bersikap waspada terhadap aksi kejahatan seperti jambret. Sedang anak yang terpisah, hampir tiap jamnya selalu ada meski selalu bisa kembali kepada orang tuanya.

"Ke depan, tentu kami akan selalu koordinasi pada pengelola tempat wisata dalam proses pengamanannya, termasuk kami harapkan adanya penambahan CCTV sehingga semua kegiatan bisa terpantau," katanya.

Sedang kasus hipnotis yang kerap terjadi pada libur lebaran seperti di tahun-tahun sebelumnya, tambah Argo, polisi belum menemukannya, baik di tempat wisata ataupun tempat-tempat ramai lainnya.
(pur)
Berita Terkait
Luncurkan Kampanye #BukaSemuaPintu,...
Luncurkan Kampanye #BukaSemuaPintu, RedDoorz Ingin Bikin Liburan Lebih Seru
Sensational Weekend...
Sensational Weekend Staycation, Liburan di Bali Jadi Mengesankan
Sektor Pariwisata Sedang...
Sektor Pariwisata Sedang Bangkit, Rencanakan Wisata Bersama Mister Aladin
Mau Liburan Aman di...
Mau Liburan Aman di Tengah Pandemi? Ini Tipsnya!
Kemenparekraf Genjot...
Kemenparekraf Genjot Promosi Pariwisata Bersama 16 Mitra Co-Branding
Memulihkan Pariwisata...
Memulihkan Pariwisata dengan Tinggal di Rumah Saja dan Susun Rencana Liburan bersama Mister Aladin
Berita Terkini
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
5 jam yang lalu
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
5 jam yang lalu
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
6 jam yang lalu
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
6 jam yang lalu
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
7 jam yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
7 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved