Akhiri Puasa Ramadan, Tarekat Naqsabandiyah Takbiran Malam Ini

Jum'at, 23 Juni 2017 - 18:32 WIB
Akhiri Puasa Ramadan, Tarekat Naqsabandiyah Takbiran Malam Ini
Akhiri Puasa Ramadan, Tarekat Naqsabandiyah Takbiran Malam Ini
A A A
PADANG - Berdasarkan penghitungan yang dilakukan Tarekat Naqsabandiyah di Kota Padang, Sumatera Barat, hari ini merupakan hari terakhir mereka puasa. Malam ini, mereka takbiran di Masjid Baitul Makmur, Kecamatan Pauh Kota Padang.

"Malam ini kami akan melakukan takbiran dan mengakhiri puasa Ramadan 1438 Hijriah, dan menetapkan 1 Syawal 1438 Hijriah pada Sabtu 24 Juni 2017," kata Guru Naqsabandiah Kota Padang Mursyid Syafri Malin Mudo, Jumat (23/6/2017).

Tarekat yang memiliki ciri khas suluak ini berpuasa sejak 25 Mei lalu. Berdasarkan penghitungan yang mereka lakukan, 24 Juni besok sebagai Hari Raya Idul Fitri. Salat Ied akan berlangsung di Masjid Baitul Makmur dan Surau Baru.

"Penghitungan kami setiap tahunnya memang seperti itu dan tidak pernah berubah," ujarnya.

Meski Tarekat Naqsabandiyah berbeda dari masyarakat pada umumnya di Indonesia dalam memulai dan mengakhiri puasa, Buya Firi -sapaan Mursyid Syafri Malin Mudo- berharap hal itu tak dipersoalkan.

"Perbedaan itu membuktikan bahwa kita kaya dan perbedaan jangan dijadikan sebagai alat permusuhan."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1205 seconds (0.1#10.140)