Pesta Nikah Berdarah, Buruh Bangunan Tewas Ditikam

Sabtu, 22 April 2017 - 23:15 WIB
Pesta Nikah Berdarah,...
Pesta Nikah Berdarah, Buruh Bangunan Tewas Ditikam
A A A
BITUNG - Pesta pernikahan di Lingkungan V, Kelurahan Manembo-nembo, Matuari, Bitung, Sulawesi Utara, mendadak ricuh. Seorang buruh bangunan bernama Ari Kurniawan (24), warga Lingkungan III Kelurahan Manembo-nembo tewas setelah ditikam RSM (18).

Kasubag Humas Polres Bitung AKP Idris Musa yang dikonfirmasi menjelaskan, peristiwa terjadi Sabtu (22/4/2017) pada pukul 01.15, bermula ketika pelaku yang diketahui merupakan siswa kelas III di sebuah SMK di Bitung dan korban juga sudah dipengaruhi minuman keras.

Saat itu, menurut Musa, korban dan beberapa rekannya menuding pelaku kerap berbuat onar di kompleks perumahan mereka bahkan menuduh pelaku kerap memalak beberapa pemuda setempat.

"Karena tidak terima dituduh demikian, pelaku mengambil pisau di bagian bawah speaker dan mengejar korban dan teman-temannya serta langsung menikam korban," kata Musa.

Seusai menikam korban, pelaku melarikan diri. Sementara, korban yang berusaha dilarikan ke Rumah Sakit Manembo-nembo tidak tertolong lagi. Korban meninggal dalam perjalanan.

Kasat Reskrim Polres Bitung AKP Afrizal Nugroho mengatakan, dari hasil pengembangan dan keterangan sejumlah saksi, pada pukul 10.15 tadi tim gabungan petugas dari polres dan polsek bergerak ke rumah pelaku dan mendapati pelaku sedang tidur di ruang tamu dalam kondisi setengah mabuk. Baju yang dipakai pelaku juga terkena percikan darah korban.

"Pelaku juga langsung mengakui perbuatannya sekaligus menunjukkan pisau yang dipakai untuk menikam korban yang disimpan di dalam lemari pakaiannya," katanya.

Atas perbuatannya, menurut Nugroho, pelaku dijerat Pasal 338 subsider Pasal 351 ayat (3) KUHP dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara. "Korban sendiri dibawa ke Rumah Sakit Prof Kandou Malalayang untuk dilakukan autopsi."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6565 seconds (0.1#10.140)