Banjir di Aceh Barat Meluas Warga Belum Tersentuh Bantuan

Sabtu, 07 Januari 2017 - 16:47 WIB
Banjir di Aceh Barat...
Banjir di Aceh Barat Meluas Warga Belum Tersentuh Bantuan
A A A
MEULABOH - Banjir yang melanda Kabupaten Aceh Barat, Aceh selama dua hari lalu terus meluas ke delapan kecamatan. Namun 13 ribu jiwa terdampak banjir hingga, Sabtu siang (7/1/2017) belum tersentuh bantuan bahan makanan dan tenda pengungsian.

Padahal warga pedalaman aceh barat sudah tiga hari direndam banjir. Banjir juga memutus akses jalan menuju desa pedalaman.

Seperti Desa Napai, Kecamatan Woyla Barat, Kabupaten Aceh Barat merupakan desa terparah yang terdampak banjir. Menurut Suwardi warga desa setempat, rata-rata ketinggian air 1 meter bahkan sudah ada mencapai 2 meter.

Banjir diperparah hujan lebat yang terus mengguyur wilayah Aceh. Adapun delapan kecamatan yang terendam banjir tersebut yakni Arongan Lambalek, Woyla Barat, Woyla Timur, Sungai Mas, Meureubo, Panton Reu, Johan Pahlawan dan Samatiga.

Suwardi mengatakan hingga kini belum ada bantuan pemerintah baik makanan maupun tenda pengungsian, ketinggian air di rumah rata-rata 1 meter bahkan lebih.

Warga berharap Pemerintah Kabupaten Aceh Barat segera menyalurkan bantuan bahan makanan dan mendirikan tenda pengungsian mengingat ketinggian air yang terus meningkat.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2213 seconds (0.1#10.140)