Injak Tanah Jawara, Mantan Ajudan Jokowi Fokus Pengamanan Pilkada

Kamis, 13 Oktober 2016 - 14:07 WIB
Injak Tanah Jawara, Mantan Ajudan Jokowi Fokus Pengamanan Pilkada
Injak Tanah Jawara, Mantan Ajudan Jokowi Fokus Pengamanan Pilkada
A A A
SERANG - Mantan ajudan Presiden Joko Widodo, Kombes Pol Listiyo Sigit Prabowo akan memfokuskan pengamanan Pilkada Serentak 2017 mendatang di tanah jawara. "Prioritas yang kita hadapi adalah pengamanan Pilkada. Saya harus meyakinkan bahwa kesiapan pengamanan betul-betul siap," ujarnya usai memimpin Upacara Farewell & Welcome Parade dalam Rangka Serah Terima Jabatan Kapolda Banten, di Mapolda Banten, Kamis (13/10/2016).

Mantan kapolres Solo itu juga mengungkapkan, Pilkada Serentak saat ini sudah memasuki tahapan penetapan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten.

Dalam pelaksanaan tersebut, dirinya berharap dalam pelaksanaannya nanti semua pihak bisa membangun semangat damai serta berlaku fair dalam perhelatan pesta demokrasi lima tahunan itu.

"Pilkada saat ini sudah memasuki tahapan penetapan pasangan calon. Pelaksanaan tersebut bisa betul-betul terselenggara dengan baik, dengan fair, dengan semangat membangun, semangat damai," imbuhnya.

Nantinya, lanjut dia, siapapun yang akan terpilih menjadi pemimpin dapat memajukan Provinsi Banten dalam 5 tahun ke depan.

"Sehingga siapa pun yang nanti menjadi pemimpinnya bisa kita kawal untuk memajukan Provinsi Banten," tutupnya.

Untuk diketahui, Pilkada Banten akan diikuti dua pasang calon, Rano Karno-Embay Mulya Syarif dan Wahidin Halim-Andika Hazrumy.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5379 seconds (0.1#10.140)