Pemuda Perindo Siap Bantu Promosikan Wisata Raja Ampat

Rabu, 28 September 2016 - 17:20 WIB
Pemuda Perindo Siap...
Pemuda Perindo Siap Bantu Promosikan Wisata Raja Ampat
A A A
MANOKWARI - Raja Ampat sebagai sebuah kabupaten dengan ribuan gugusan kepulauan adalah salah satu dari sepuluh destinasi wisata prioritas nasional yang akan terus digaungkan menjadi tujuan wisata unggulan Indonesia bagi turis manca negara.

Terkait dengan agenda tersebut Sayap Kepemudaan Partai Perindo, Pemuda Perindo menyatakan bahwa akan membantu Pemerintah Kabupaten Raja Ampat dalam hal mempromosikan potensi pariwisata di Raja Ampat yang sudah mulai mendunia tersebut.

"Raja Ampat ini aset wisata luar biasa bangsa, maka tugas kami untuk mempromosikan Raja Ampat keluar agar kunjungan-kunjungan turis ke pulau bisa lebih masif," tutur Effendi Syahputra Ketua Umum DPP Pemuda Perindo.

Hal tersebut diungkapkan Effendi setelah melakukan pertemuan khusus dengan Bupati Raja Ampat Faris Umlati di Kantor Bupati Kabupaten Raja Ampat Rabu, (28/9/2016).

Effendi menambahkan, Pemuda Perindo lewat jaringan online dan sosial media yang dimiliki kader-kadernya akan lebih sering mempromosikan Raja Ampat ke mata dunia.

"Kita akan buat viral-viral tentang Raja Ampat di sosial-sosial media kader kita yang sekarang jumlah nya sudah puluhan ribu, kekuatan socmed akan membuat promosi Raja Ampat ini lebih masif selain tentu kita akan memberikan masukan-masukan positif bagi pemerintahan raja ampat mengenai tata kelola manejemen pariwisata bahari yang dimana kader-kader kita memiliki beberapa pakar yang handal di bidang itu," jelas Effendi.

Bupati Raja Ampat Faris Umlati menyatakan, kegembiraan luar biasa nya telah dikunjungi Ketua Umum DPP Pemuda Perindo yang kemudian memberikan banyak masukan mengenai pengelolaan pariwisata di Raja Ampat.

"Kakak Effendi ini sahabat lama saya, beliau expert di bidang pariwisata, tadi saya minta beliau untuk membantu memberikan pemikiran positif bagi kemajuan pariwisata Raja Ampat" jelas Bupati Raja Ampat tersebut, ” tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1731 seconds (0.1#10.140)