Senpi Milik Perwira Polda Papua Dicuri saat Buang Air

Senin, 29 Agustus 2016 - 22:30 WIB
Senpi Milik Perwira...
Senpi Milik Perwira Polda Papua Dicuri saat Buang Air
A A A
JAYAPURA - Senpi milik Ipda Yohan Ongge anggota Panit 1 Sub Dit 3 Direktorat Narkoba Polda Papua, dibawa kabur saat sedang buang air di toilet umum, Terminal Baru depan Kuburan Waena, Kota Jayapura. Dari informasi yang diterima MNC MEDIA, kejadian terjadi pada hari, Minggu (28/8/2016), pukul, 22.35 WIT, saat itu Ipda Yohan Ongge, pulang dari Keramba yang berada di Batas Kota dengan mengunakan sepeda motor, Honda Vario Merah PA 2777 AN.

Saat melintas di sekitar Terminal Baru Waena Ipda Yohan Ongge, merasa sakit perut dan ingin buang air besar, sehingga yang bersangkutan berhenti di Terminal Baru depan Kuburan Waena.

Kemudian Ipda Yohan Ongge, meletakkan helm dan 1 (satu) Tas Noken (tas khas Papua) yang berisi senjata api jenis revolver di kaca spion, selanjutnya yang bersangkutan masuk ke toilet umum untuk buang air besar.

Usai buang air besar, Ipda Yohan Ongge, selesai buang air besar dan kembali menuju arah SPM-nya, namun pada saat tiba tas noken yang berisikan senjata api sudah tidak ada, sehingga Ipda Yohan langsung mencari di sekitar Terminal Baru.

Namun Ipda Yohan Ongge, pulang menuju rumahnya karena tidak dapat menemukan senjata api yang hilang.

Atas kejadian ini, Ipda Yohan Ongge melaporkan kejadian tersebut ke pihak Polsek Abepura pada hari Senin (29/8/2016) dan diterima oleh Aiptu Sukardi (Ka SPK) serta telah dibuat Laporan Polisi dengan Nomor : LP/ 1537/ VIII/ 2016/Papua/ Res JPR Kota/ Sek Abepura, tanggal 29 Agustus 2016.

Mendapat laporan tersebut Tim Opsnal Polsek Abepura telah melakukan olah TKP dan mencari saksi-saksi disekitar TKP. Kasus tersebut saat ini ditangani oleh Polsek Abepura.

Atas kasus ini Ipda Yohan Ongge mengalami kehilangan atas terjadinya kasus pencurian 1 tas noken yang berisi 1 pucuk senjata api inventaris Revolver, 5 butir amunisi, 1 buah ponsel Samsung G1 dengan nomor 0851 9755 9773, 1 buah ponsel Blackberrry Bold putih dengan Nomor 0852 9718 3233, kartu sidik jari, kartu psikologi dan KTA anggota Polri.

Hingga berita ini diturunkan pihak Polda Papua belum dapat dimintai konfirmasi terkait hilangnya satu pucuk senpi revolver milik Ipda Yohan Ongge.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2701 seconds (0.1#10.140)