Mayat Wiwid Ditemukan di Puing Kamarnya

Senin, 20 Juni 2016 - 15:19 WIB
Mayat Wiwid Ditemukan...
Mayat Wiwid Ditemukan di Puing Kamarnya
A A A
PURWOREJO - Jenazah korban bencana tanah longsor bernama Wiwid (19) warga Dusun Caok Desa Karangrejo Kecamatan Loano Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah berhasil ditemukan oleh Tim SAR Gabungan di lokasi bencana tanah longsor di Dusun Caok, Kecamatan Loano sekitar pukul 09.00 WIB.

Saat ditemukan, jenazah Wiwid terkukung rerentuhan puing-puing kamarnya. Informasi yang diperoleh dari sejumlah tetangga korban, Wiwid menderita kekurangan fisik dan setiap harinya hanya berada di dalam kamarnya.

“Namanya Wiwid, dia cacat fisik. Setiap harinya hanya di dalam kamarnya,” ujar Bu Sutinah, Senin (20/6/2016).
Wiwid adalah perempuan yang kurang beruntung semasa hidupnya. Saat kejadian dia berada di dalam kamarnya.

Sementara itu, dengan ditemukannya jenazah Wiwid pada proses evakuasi hari kedua Tim SAR Gabungan bersama-sama dengan warga dan relawan berhasil menemukan tujuh korban.

Enam korban berhasil ditemukan di lokasi bencana Desa Donorati dan seorang lagi di Desa Karangrejo.
Untuk lokasi bencana di Desa Karangrejo, kini tinggal enam korban yang belum diketemukan.

Data menyebutkan, dari total jumlah 46 korban jiwa, saat ini masih ada 12 korban yang belum ditemukan. “Berarti tinggal 12 orang yang belum ditemukan,” ungkap Tulus, Petugas Badan PenangguLagan Bencana Daerah (BPBD) Purworejo.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1546 seconds (0.1#10.140)