Pascapembunuhan Dosen UMSU, Kampus Diliburkan 2 Hari

Selasa, 03 Mei 2016 - 11:05 WIB
Pascapembunuhan Dosen...
Pascapembunuhan Dosen UMSU, Kampus Diliburkan 2 Hari
A A A
Kampus Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara di Jalan Kapten Muchtar Basri, Medan diliburkan selama dua hari mulai Rabu pagi ini (3/5/2016). Aktivitas perkuliahan akan kembali dibuka Senin 9 Mei mendatang.
Liburnya aktivitas di kampus ini menyusul peristiwa pembunuhan dosen FKIP yang dilakukan mahasiswa di areal kampus tersebut, Senin sore 2 Mei kemarin.

Mahasiswa dan dosen yang datang terlihat hanya berkumpul di depan kampus saat setelah melihat pengumuman libur yang ditempelkan di gerbang.

Menurut Fika seorang mahasiswi dimata mahasiswa dan rekan sesama dosen, korban Nurain Lubis merupakan sosok yang baik. Hal yang sama juga diungkapkan Sri Rahmadani salah satu dosen UMSU. Sejumlah mahasiswa, kata dia, biasa memanggil korban dengan sebutan bunda. Itu karena mereka menganggap Nurain sosok yang keibuan dan baik hati.

“Saya sangat menyesalkan kejadian tersebut dan meminta semua pihak tidak menyebarkan isu-isu yang tidak benar terkait peristiwa tersebut,” kata dia.

Sebelumnya seorang mahasiswa yang diketahui bernama Roymando Sah Siregar membunuh Nurain Lubis, dosen FKIP di dalam toilet kampus. (Baca: Dosen Bahasa Inggris FKIP UMSU Dibunuh Mahasiswanya Sendiri)

Pelaku kini sudah diamankan di Mapolresta Medan dan masih menjalani proses penyidikan intensif untuk mengetahui motif pembunuhan
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1526 seconds (0.1#10.140)