Dua Wanita Dibegal 14 Pengendara Motor, 6 Pelaku Diringkus

Kamis, 03 Maret 2016 - 01:05 WIB
Dua Wanita Dibegal 14 Pengendara Motor, 6 Pelaku Diringkus
Dua Wanita Dibegal 14 Pengendara Motor, 6 Pelaku Diringkus
A A A
MEDAN - Dua wanita pengendara sepeda motor menjadi korban begal yang dilakukan 14 orang yang mengendarai tujuh sepeda motor di Jalan S Parman Medan. Namun enam pelaku berhasil ditangkap Reskrim Unit Pidum Polresta Medan dalam penyergapan terpisah di Medan.

Keenam tersangka yaitu, MFR alias Uwek (21) warga Jalan Terusan Lorong Haji Nurdin Tembung Bandar Setia, WP alias Wili (21) warga Jalan Letda Sujono Lorong Perguruan Medan, LP (17) warga Jalan Kutilang 7, Perumnas Mandala. Kemudian R alias Dian (19) warga Jalan Rawa Cangkuk Lorong Bersama Medan, APT (20) warga Jalan Rawa Cangkuk I Lorong Keluarga Medan dan BN (19) warga Jalan M Yakub Medan Perjuangan.

Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto menjelaskan, enam orang tersangka komplotan begal yang ditangkap ini cukup meresahkan masyarakat.

“Komplotan ini mengakui lebih 12 kali membegal korban dengan kejam dan merampas sepeda motor serta harta lainnya,” jelas Mardiaz, Rabu (2/3/2016).

Dijelaskannya keberhasilan ini hasil lidik Tim Khusus Unit Pidum dalam mengungkap dan pengembangan tangkapan begal sebelumnya.

"Mereka dibekuk berdasarkan laporan polisi LP/414/K/II/2015/SPKT Resta Medan, 17 Februari 2016 dengan pelapor Dewi Vinastia Lubis. Peristiwa terjadi pada Rabu 17 Februari sekitar pukul 04.30 WIB di Jalan S Parman Medan," jelasnya.

Peristiwa berawal saat korban bersama temannya Nina melintas di Jalan S Parman Medan mengendarai sepeda motor Honda Scoopy hitam merah BK 3042 AER, tiba-tiba didatangi 14 orang tidak dikenal dengan mengendarai tujuh unit sepeda motor.

Kemudian salah seorang pelaku menendang sepeda motor korban hingga terjatuh. Kemudian para pelaku mengancam dengan belati dan mengambil ponsel genggam, anting-anting emas seberat 1,5 gram, dompet berisi uang Rp100 ribu dan sepeda motornya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8448 seconds (0.1#10.140)